Cedera, Phil Jones Absen Latihan di Timnas Inggris

Cedera, Phil Jones Absen Latihan di Timnas Inggris
Phil Jones (c) AFP

Bola.net - - Phil Jones, Kieran Trippier, dan Jake Livermore absen dalam sesi latihan timnas , sebagai bentuk pencegahan untuk kondisi yang lebih buruk, jelang laga Kualifikasi Piala Dunia melawan Malta.

Trio pemain itu absen di markas latihan tim Tiga Singa di St George Park tengah pekan ini, di mana masing-masing mengalami masalah kecil yang mereka alami di level klub.

Jones mengalami cedera engkel ketika Manchester United menang 2-0 atas Leicester City, sementara cedera yang dialami bek sayap Tottenham dan gelandang West Brom, Jake Livermore, tak diketahui.

Phil JonesPhil Jones

Laporan yang diturunkan Sky Spors News mengatakan bahwa ketiganya masih akan menjadi bagian dari rombongan skuat Gareth Southgate yang terbang ke Malta dan menjalani laga kualifikasi di Ta' Qali National Stadium akhir pekan ini.

Inggris, yang kini menguasai klasemen sementara Grup F, juga akan menghadapi Slovakia pada 4 September mendatang.