Cavani dan Suarez Cetak Gol, Uruguay Bungkam Kolombia

Cavani dan Suarez Cetak Gol, Uruguay Bungkam Kolombia
Selebrasi Edinson Cavani setelah mencetak gol untuk Uruguay (c) AP Photo

Bola.net - Uruguay bertandang ke Kolombia pada matchday 3 Kualifikasi Piala Dunia 2022 zona Amerika Selatan, Sabtu (14/11/2020). Uruguay sukses membungkam Kolombia 3-0.

Uruguay membuka keunggulan lewat gol Edinson Cavani menit 5. Luis Suarez menggandakannya melalui eksekusi penalti di menit 54. Darwin Nunez menegaskan kemenangan Uruguay dengan golnya di menit 73.

Kolombia diperkuat pemain-pemain terbaiknya. David Ospina, Juan Cuadrado, Duvan Zapata, Luis Muriel, hingga James Rodriguez, semua turun sebagai starter lawan Uruguay.

Namun, Kolombia harus menyerah tiga gol tanpa balas di kandang.

1 dari 2 halaman

Gol Pertama Cavani, Gol Keempat Suarez

Laga kontra Kolombia adalah laga pertama Cavani di Kualifikasi Piala Dunia 2022 zona Amerika Selatan. Di dua laga sebelumnya, striker Manchester United itu masih menjalani karantina.

Sementara itu, Suarez sudah mencetak empat gol dalam tiga penampilan untuk Uruguay di kualifikasi ini.

Striker Atletico Madrid mantan pemain Barcelona itu mencetak satu gol ketika Uruguay menang 2-1 menjamu Chile di laga pertama. Dia kemudian mencetak dua gol saat timnya kalah 2-4 melawan tuan rumah Ekuador di laga kedua.

Suarez pun memimpin daftar top skor Kualifikasi Piala Dunia 2022 zona Amerika Selatan. Dia sementara unggul satu gol atas Roberto Firmino dan Neymar (Brasil), Arturo Vidal (Chile), Angel Romero (Paraguay), serta Andre Carrillo (Peru).