Casillas Masih Sakit Hati Dikalahkan Brasil

Casillas Masih Sakit Hati Dikalahkan Brasil
Iker Casillas. (c) AFP
Bola.net - Iker Casillas akhirnya kembali bergabung dengan klubnya Real Madrid di sesi pramusim. Sebelumnya, kiper utama timnas Spanyol tersebut mendapatkan jatah libur tambahan usai membela negaranya di ajang Piala Konfederasi 2013.

Di turnamen empat tahunan tersebut, Spanyol bertekuk lutut kepada Brasil di partai puncak dengan skor 0-3. Kekalahan tersebut diakui Casillas masih terasa menyakitkan.

"Kami terluka dengan kekalahan itu, tapi Piala Konfederasi bukanlah satu-satunya major competitions yang diperebutkan. Kami menghadapi lawan yang berat dan harus diakui mereka lebih kuat," ungkap Casillas kepada reporter.

Meskipun demikian, Casillas menganggap banyak hal positif yang diraih oleh skuat La Furia Roja dalam partisipasi mereka di Piala Konfederasi Brasil tersebut.

"Tidak hanya bermain bagus, Brasil juga beruntung. Setidaknya kami bisa mengambil pengalaman tentang Brasil, kota-kotanya, dan stadionnya sebagai keuntungan bagi kami saat kembali tahun depan."

Kiper berusia 31 tahun tersebut berharap pengalaman serupa empat tahun lalu akan terulang. Meskipun gagal di Piala Konfederasi 2009, Spanyol kembali bangkit dan menjadi juara di Piala Dunia 2010.

"Hal yang sama terjadi di Afrika Selatan. Sebagai juara bertahan, kami akan kembali ke Brasil dan akan mempertahankan gelar Juara Dunia." [initial]



  (as/mri)