Carrick Puji Centurion Rooney

Carrick Puji Centurion Rooney
Wayne Rooney. (c) afp
Bola.net - Michael Carrick mengatakan bahwa pencapaian 100 caps Wayne Rooney bersama Timnas Inggris merupakan prestasi yang sangat luar biasa.

Rooney akan mencapai centurion alias mencatatkan 100 penampilan bersama The Three Lions saat Inggris bersua dengan Slovenia di Wembley, akhir pekan nanti. Carrick pun memberikan pujian atas prestasi yang diraih rekannya di Manchester United tersebut.

"Itu adalah prestasi yang sangat luar biasa. Saya tak merasa Anda bisa menyepelekan betapa susahnya untuk bisa memainkan banyak laga seperti itu," serunya pada The Mirror.

Carrick pun berharap, jejak Rooney nantinya bisa diikuti oleh para pemain-pemain Inggris lainnya.

"Kami sungguh beruntung dalam beberapa tahun terakhir. Pertama-tama kami memiliki David Beckham, lalu Ashley Cole, Steven Gerrard dan Frank Lampard. Baginya (Rooney), untuk bisa bermain sebanyak dan selama itu sangatlah luar biasa. Wayne sangat layak mendapatkan pujian-pujian yang akan diterimanya, dan semoga saja akan ada banyak lagi (yang meraih centurion)," tandasnya. [initial]

 (mir/dim)