Capello: Jika Saya Latih, Inggris Akan Lebih Baik

Capello: Jika Saya Latih, Inggris Akan Lebih Baik
Capello saat presntasi di Rusia. (c) AFP
Bola.net - Fabio Capello mengaku bisa membawa Inggris meraih pencapaian lebih bagus di Euro kemarin. Capello memang mengantarkan Inggris mendapat satu tempat di Euro, tetapi dia mundur empat bulan sebelum turnamen itu dimulai.

"Saya bekerja selama empat tahun di Inggris, tapi ada hal yang membuat saya harus mengundurkan diri. Jika saja tetap saya tangani, Inggris pasti akan mampu meraih prestasi yang lebih baik," ujar Capello.

Capello mengundurkan diri dari jabatan pelatih Inggris karena tidak setuju dengan keputusan FA yang mencopot ban kapten John Terry. Saat itu, Terry diduga kuat melakukan pelecehan berbau rasisme kepada Anton Ferdinand.

Perihal alasannya itu, Capello menambahkan bahwa hanya pelatih yang berhak menentukan kapten tim.Menurutnya, hal itu sudah tertulis dalam kontrak resmi antara dirinya dan FA.

Saat ini Capello telah resmi menangani timnas Rusia. Dan di jabatan baru ini, Capello sudah memiliki target jelas; mengantarkan rusia berprestasi di Piala Dunia 2014. [initial]


Piala Dunia - Capello Masih Geram Campur Tangan FA (bbc/hsw)