Camoranesi: Orang-orang Menilai Balotelli Terlalu Berlebihan

Camoranesi: Orang-orang Menilai Balotelli Terlalu Berlebihan
Mario Balotelli. (c) afp
Bola.net - Eks gelandang Timnas Italia, Mauro Camoranesi menghujat Mario Balotelli. Ia mengatakan bahwa selama ini banyak pihak yang menilainya terlalu tinggi.

Penyerang berusia 23 tahun tersebut menjadi sorotan banyak pihak setelah Azzurri tersingkir dari fase grup Piala Dunia 2014. Performanya dianggap tak membantu Italia, seperti yang terjadi di laga kontra Uruguay.

Salah satu sosok yang turut menyorot kinerja striker milik AC Milan itu adalah Camorenesi. Pria yang membawa Italia menjadi juara Piala Dunia 2006 tersebut mengatakan bahwa Balotelli dinilai terlalu berlebihan.

"Saya yakin Balotelli adalah pemain yang dinilai terlalu berlebihan, baik oleh media dan mereka yang melatihnya," ketus pemegang 55 caps bagi Azzurri tersebut seperti dilansir Football Italia. [initial]

 (fi/dim)