Bobol Gawang Italia Tiga Kali, Pelatih Prancis Senang

Bobol Gawang Italia Tiga Kali, Pelatih Prancis Senang
Didier Deschamps (c) AFP
- Pelatih Prancis, Didier Deschamps mengaku senang bisa mengalahkan Italia dalam laga persabahatan, terutama dengan fakta timnya mencetak tiga gol pada pertandingan tersebut.


Bermain di San Nicola Bari, Les Bleus mampu mencetak gol lebih dahulu melalui Anthony Martial. Sempat disamakan oleh gol Graziano Pelle, Prancis menambah dua gol lagi melalui Olivier Giroud dan Lavyin Kurzawa.


Usai pertandingan tersebut, Deschamps pun mengaku senang dengan performa anak asuhnya dan yakin timnya masih bisa lebih baik lagi.


"Saya merasa puas, kami selalu bisa melakukan yang lebih baik, tetapi mencetak tiga gol melawan Italia dan hanya kebobolan satu gol, itu tak buruk," ujarnya usai pertandingan.


Pekan depan, Prancis akan menghadapi Belarusia dalam pertandingan pertama kualifikasi Piala Dunia 2018.[initial]


 (foti/dzi)