Barnes Tak Ingin Sterling Diberi Beban Berat di Piala Dunia

Barnes Tak Ingin Sterling Diberi Beban Berat di Piala Dunia
Raheem Sterling (kanan). (c) AFP
Bola.net - Legenda Liverpool, John Barnes tak ingin Raheem Sterling diberi beban berat saat membela negaranya di turnamen Piala Dunia 2014 mendatang mengingat usianya yang masih sangat muda.

Pemain berusia 19 tahun tersebut memang tampil impresif bersama The Reds musim lalu. Roy Hodgson pun memanggilnya ke dalam skuat Inggris yang akan berlaga di Brasil nanti.

Banyak pihak yang menyarankan agar Sterling diberi peran inti di dalam skuat nantinya. Namun Barnes justru tak setuju dengan hal tersebut.

"Saya masih tak ingin dia diberi beban yang berat. Sekarang ini dia memang sudah menunjukkan kualitas dalam beberapa bulan musim lalu," ujar Barnes.

"Mungkin perfomanya masih belum konsisten karena masih muda. Tapi melihat perfomanya beberapa bulan yang lalu, dia mungkin pemain terbaik di daratan Inggris. Bukan pemain Inggris yang terbaik. Pemain terbaik di Inggris, pemain menyerang terbaik di Inggris," tandasnya.[initial]

 (gl/ada)