Bangganya Henderson Jadi Kapten Inggris

Bangganya Henderson Jadi Kapten Inggris
Jordan Henderson (c) FA
- Gelandang , Jordan Henderson, mengaku sangat senang sekali bisa mengenakan ban kapten timnas untuk pertama kalinya.


Selama ini, ban kapten itu dikenakan oleh pemain asal Manchester United, Wayne Rooney. Ia sendiri sebelumnya mewarisi ban kapten itu dari eks pemain Liverpool, Steven Gerrard.


Rooney sendiri masih sempat memakai ban kapten itu di pertandingan lawan Malta sebelumnya di pentas kualifikasi Piala Dunia 2018. Namun di pertandingan berikutnya lawan , pemain 30 tahun tersebut dicadangkan oleh Gareth Southgate. Awalnya muncul dua kandidat pemain yang akan mengenakan ban tersebut, yakni Gary Cahill dan Henderson.


Namun pada akhirnya Henderson lebih dipilih oleh Southagate untuk memakai ban kapten itu. Hal itu membuat gelandang 26 tahun tersebut sangat senang, karena itu adalah pertama kalinya ia mengenakan ban kapten tersebut.


"Saya sangat bangga," seru Henderson seperti dilansir Squawka.


"Tapi pada saat yang sama fokusnya adalah untuk terus melakukan apa yang telah saya lakukan untuk tim dan berkonsentrasi pada peran saya. Saya sedikit kecewa dengan permainan kami dan bahwa kami tidak menang," aku kapten Liverpool ini. [initial]


 (sqw/dim)