
Bola.net - Timnas Kroasia sukses meraih hasil positif di pertandingan uji coba melawan Arab Saudi. Dalam pertandingan yang digelar di Prince Faisal bin Fahd Stadium itu, Kroasia menang dengan skor tipis 1-0.
Pertandingan uji coba ini merupakan langkah persiapan terakhir Kroasia dan Arab Saudi. Pasalnya pada pekan depan kedua tim akan beraksi di Piala Dunia 2022.
Arab Saudi yang menurunkan tim utama mereak di laga ini tampil cukup merepotkan bagi Kroasia. Maklum, Zlatko Dalic memainkan tim lapis duanya di laga ini.
Advertisement
Sepanjang babak pertama kedua tim intens melakukan jual beli serangan. Namun kedua tim sama-sama kesulitan untuk membuat peluang yang berbahaya.
Satu-satunya peluang berbahaya di babak pertama ini diciptakan Feras Albrikan melalui tembakan mendatarnya masih bisa digagalkan Dominik Livakovic. Skor 0-0 menutup jalannya pertandingan di babak pertama.
Simak jalannya laga di babak kedua di bawah ini.
Babak Kedua
Di jeda pertandingan kedua pelatih sama-sama membuat pergantian pemain. Arab Saudi menarik keluar Ali Al Bulayhi menggantikan Hassan Al Tambakti. Sementara Kroasia menarik Nikola Vlasic dan Luka Sucic dan menggantikan mereka dengan Mislav Orsic dan Mateo Kovacic.
Jalannya pertandingan di babak kedua ini tidak banyak berubah dari babak pertama. Kroasia lebih dominan dalam penguasaan bola sementara Arab Saudi lebih intens dalam menyerang.
Di menit 73 gawang Arab Saudi sebenarnya bobol setelah umpan Luka Modric diselesaikan dengan sempurna dengan tap-in dari Andrej Kramaric. Namun gol itu tidak disahkan wasit karena Modric sudah offside terlebih dahulu.
Delapan menit berselang, Kramaric resmi mencatatkan namanya di papan skor. Berawal dari pergerakan menusuknya di sisi kiri, ia melepaskan tembakan mendatar yang gagal dihalau kiper Arab Saudi. Skor 1-0 bertahan hingga wasit meniupkan peluit tanda berakhirnya pertandingan.
Susunan Pemain Kedua Tim
Arab Saudi (4-4-1-1): Al Owais; Al Shahrani, Al Bulayhi, Al Amri, Abdulhamid; Al Dawsari, Al Malki, Kanno, Albrikan; Al Faraj; Al-Shehri
Pelatih: Herve Renard
Kroasisa (4-1-4-1): Livakovic; Barisic, Erlic, Lovren, Stanisic; Brozovic; Vlasic, Majer, Sucic, Pasalic; Petkovic
Pelatih: Zlatko Dalic
Baca Juga:
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Inggris 14 November 2022 01:19
-
Liga Inggris 13 November 2022 02:30
-
Liga Inggris 12 November 2022 23:54
-
Liga Inggris 12 November 2022 21:46
-
Liga Inggris 11 November 2022 05:00
LATEST UPDATE
-
Tim Nasional 20 Maret 2025 17:01
-
Tim Nasional 20 Maret 2025 16:44
-
Tim Nasional 20 Maret 2025 16:12
-
Otomotif 20 Maret 2025 16:03
-
Liga Eropa Lain 20 Maret 2025 16:00
-
Amerika Latin 20 Maret 2025 15:59
BERITA LAINNYA
-
piala dunia 20 Maret 2025 14:54
-
piala dunia 20 Maret 2025 13:16
-
piala dunia 20 Maret 2025 10:45
-
piala dunia 19 Maret 2025 16:45
-
piala dunia 19 Maret 2025 16:15
-
piala dunia 19 Maret 2025 13:45
MOST VIEWED
HIGHLIGHT
- 5 Pemain Gratisan yang Bisa Direkrut Manchester Un...
- Di Mana Mereka Sekarang? 4 Pemain 17 Tahun yang Pe...
- 7 Eks Pemain Real Madrid yang Bersinar di Tempat L...
- 10 Opsi Striker untuk Man United: Solusi Ruben Amo...
- 5 Pemain yang Pernah Membela PSG dan Liverpool
- 7 Mantan Rekan Setim Cristiano Ronaldo yang Pernah...
- Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Diminta Pau...