Alves: Brasil Tidak Terobsesi Juara Dunia Enam Kali

Alves: Brasil Tidak Terobsesi Juara Dunia Enam Kali
Dani Alves. (c) AFP
Bola.net - Fullback Barcelona FC Dani Alves mengungkapkan bahwa negaranya Brasil tidak terlalu terobsesi untuk menjuarai Piala Dunia untuk kali keenam pada musim panas ini. Namun ia menegaskan bahwa timnya akan menjalani turnamen dengan rasa percaya diri.

Selecao terakhir kali menggondol trofi turnamen ini pada tahun 2002 di Korea dan Jepang. Namun setelah itu mereka selalu gagal melewati babak perempat final pada dua turnamen terakhir.

"Kami semua tidak terlalu terobsesi dengan hexa. Tak ada yang tertekan untuk meraihnya. Sangat wajar berharap Brasil juara, terutama saat kami bermain di rumah sendiri," ujar Alves kepada Times of India.

"Brasil bermain di setiap turnamen dengan niat tunggal untuk jadi juara. Kami selalu merasa percaya diri. Kami akan bermain di negara sendiri sehingga bisa menambah keuntungan."

Brasil sendiri tergabung di Grup A bersama Kroasia, Meksiko dan Kamerun.[initial]

 (gl/ada)