Alba: Arbeloa Harus Hormati Keputusan Bosque

Alba: Arbeloa Harus Hormati Keputusan Bosque
Alvaro Arbeloa. (c) AFP
Bola.net - Jordi Alba meminta Alvaro Arbeloa untuk menghormati semua keputusan yang dibuat oleh pelatih Vicente del Bosque, terkait skuat Piala Dunia 2014.

Meski bek Real Madrid menjadi pemain yang paling sering dipanggil selama era Bosque di Timnas Spanyol, secara mengejutkan namanya tidak masuk dalam skuat bayangan yang diumumkan minggu lalu.

Alba sendiri terkejut dengan hal tersebut, namun menurutnya semua keputusan ada di tangan sang entrenador.

"Arbeloa sudah berkontribusi begitu banyak untuk tim nasional. Saya juga bisa melihatnya, namun pelatih sudah membuat keputusan dan kita semua harus menghormatinya," tutur Alba menurut laporan Mundo Deportivo.

Spanyol akan menjalani laga perdana mereka di Piala Dunia 2014 dengan melawan Belanda. [initial]

 (md/rer)