Alami Cedera Lutut, Gelandang Denmark Akhiri Piala Dunia 2022 Lebih Cepat

Alami Cedera Lutut, Gelandang Denmark Akhiri Piala Dunia 2022 Lebih Cepat
Gelandang Denmark Thomas Delaney (kanan) dalam pertandingan melawan Tunisia di Piala Dunia 2022. (c) AP Photo/Darko Bandic

Bola.net - Gelandang timnas Denmark Thomas Delaney harus mengakhiri Piala Dunia 2022 lebih cepat karena mengalami cedera lutut dalam pertandingan melawan Tunisia di Piala Dunia 2022.

Denmark menghadapi Tunisia dalam duel matchday 1 Grup D Piala Dunia 2022, Selasa (22/11/2022). Duel 90 menit itu berakhir imbang tanpa gol (0-0).

Dalam pertandingan tersebut, Delaney bermain sebagai starter. Namun Delaney tidak bisa menuntaskan pertandingan karena cedera.

Delaney ditarik keluar pada menit ke-45. Gelandang yang bermain di Sevilla itu digantikan Mikkel Damsgaard.

1 dari 3 halaman

Delaney Cedera

Thomas Delaney mengalami cedera lutut dan harus menepi selama empat pekan. Hal itu diumumkan Asosiasi Sepak Bola Denmark.

"Thomas Delaney harus meninggalkan kamp Piala Dunia. Dia mengalami cedera dalam pertandingan Tunisia

'Kami akan merindukannya, baik di dalam maupun di luar lapangan. Pemain lain sudah siap dan kami memiliki skuad yang kuat untuk pertandingan berikutnya' - K. Hjulmand

"Delaney melakukan perjalanan pulang dan menghadapi sekitar 4 minggu rehabilitasi"

Jangan lupa saksikan Piala Dunia 2022 di SCTV, Indosiar, MOJI, Mentari TV, Nex Parabola dan live streaming di Vidio. Dan ikuti terus berita terbaru Piala Dunia 2022 hanya di Bola.net.

2 dari 3 halaman

Jadwal Denmark di Piala Dunia 2022

Selasa, 22 November 2022

20:00 WIB: Denmark 0-0 Tunisia

Sabtu, 26 November 2022

23:00 WIB: Prancis vs Denmark

Rabu, 30 November 2022

22.00 WIB: Australia vs Denmark

3 dari 3 halaman

Klasemen Grup D Piala Dunia 2022

Sumber: Reuters