7 Negara dengan Market Value Tertinggi di Piala Dunia 2022: Inggris Mengejutkan, Brasil dan Argentina Terpaut Jauh

7 Negara dengan Market Value Tertinggi di Piala Dunia 2022: Inggris Mengejutkan, Brasil dan Argentina Terpaut Jauh
Selebrasi skuad Brasil untuk gol Raphinha ke gawang Tunisia, uji coba internasional 2022 (c) AP Photo

Bola.net - 32 partisipan akan segera berlaga di Piala Dunia 2022. Tujuh negara di antaranya merupakan tim dengan market value atau harga pasaran seisi skuad termahal yang ada di Qatar.

Piala Dunia 2022 akan segera melangsungkan laga perdana pada Minggu (20/11/2022) malam. Tergabung di Grup A, tuan rumah Qatar akan menjamu Ekuador.

Setelah itu, seluruh rangkaian pertandingan Piala Dunia 2022 akan mengikuti. Dalam sehari, maksimal ada empat pertandingan fase grup.

Tiga laga yang masing-masing negara akan jalani di fase grup akan sangat penting untuk meloloskan mereka ke babak gugur. Meski begitu, tim-tim bertabur bintang atau dengan harga pasaran skuad tertinggi diprediksi akan melenggang mudah dari fase grup.

1 dari 7 halaman

1. Inggris (1,26 triliun Euro/20,4 triliun Rupiah)

1. Inggris (1,26 triliun Euro/20,4 triliun Rupiah)

Gareth Southgate bersama skuad Inggris di ajang UEFA Nations League 2022 (c) AP Photo

Inggris menjadi tim dengan market value tertinggi di Piala Dunia 2022. Tinggi harga jual para pemain yang bermain di Liga Inggris jadi alasannya.

Phil Foden menjadi pemain termahal di dalam skuad The Three Lions dengan 110 juta Euro. Di bawahnya ada Jude Bellingham dengan 100 juta Euro. Selain itu, tidak ada pemain Inggris dengan market value di bawah 10 juta Euro.

Inggris nanti akan tergabung di Grup B bersama Iran, Amerika Serikat, dan Wales. Inggris difavoritkan lolos dari grup ini walau belakangan tidak memiliki tren yang bagus.

2 dari 7 halaman

2. Brasil (1,14 triliun Euro/18,4 triliun Rupiah)

2. Brasil (1,14 triliun Euro/18,4 triliun Rupiah)

Selebrasi Brasil untuk gol Marquinhos ke gawang Ghana, laga uji coba internasional 2022 (c) AP Photo

Banyaknya pemain-pemain bintang yang dipanggil membuat market valuenya meroket. Sampai-sampai sejumlah pemain bintang ada yang tidak dipanggil ke Tim Samba.

Duo Real Madrid, Vinicius Junior dan Rodrygo menjadi dua pemain termahal di Brasil. Vinicius punya market value sebesar 120 juta Euro, di bawahnya ada Rodrygo dengan 80 juta Euro.

Brasil sangat difavoritkan banyak orang bisa juara di Qatar. Sebelum itu, Brasil harus mengatasi Grup G yang terdiri dari Belgia, Swiss, dan Kamerun.

3 dari 7 halaman

3. Prancis (1,3 triliun Euro/16,2 triliun Rupiah)

3. Prancis (1,3 triliun Euro/16,2 triliun Rupiah)

Prancis di UEFA Nations League 2022/2023 (c) AP Photo

Prancis selaku juara bertahan bertengger di peringkat ke-3. Absennya sejumlah pilar inti diketahui membuat harga pasaran skuad Les Bleus.

Mbappe menjadi pemain paling mahal, tidak hanya di skuad Prancis tetapi juga di turnamen. 160 juta Euro yang jadi harga pasaran Mbappe, unggul dua kali lipat dari pesaing terdekat, Aurelien Tchouameni yang hanya 80 juta Euro.

Dengan komposisi skuad yang ada, Prancis dijagokan lagi bisa mencapai partai puncak. Namun, Prancis harus mengatasi kutukan juara bertahan yang dalam dua edisi terakhir tak pernah lolos fase grup.

4 dari 7 halaman

4. Portugal (937 juta Euro/15,2 triliun Rupiah)

4. Portugal (937 juta Euro/15,2 triliun Rupiah)

Pemain Portugal merayakan gol ke gawang Republik Ceko di UEFA Nations League, Minggu (25/9/2022) dini hari WIB. (c) AP Photo

Portugal menempati peringkat ke-4 di dalam daftar ini. Menariknya, Cristiano Ronaldo bukanlah pemain yang mengangkat akumulasi market value Seleccao.

Ronaldo hanya punya harga pasaran sebesar 20 juta Euro. Harga tersebut kalah jauh dari pemain termahal Portugal, Rafael Leao yang sudah 85 juta Euro.

Portugal akan menjalani setiap laga di Piala Dunia 2022 seperti final, sama halnya bagi Ronaldo. Sebab, jika tidak juara sekarang, peluang Ronaldo yang sudah 37 tahun itu untuk mentas lagi di Piala Dunia akan sangat kecil.

5 dari 7 halaman

5. Spanyol (902 juta Euro/14,6 triliun Rupiah)

5. Spanyol (902 juta Euro/14,6 triliun Rupiah)

Suasana latihan Timnas Spanyol (c) RFEF Official

Posisi selanjutnya ada Spanyol. La Furia Roja mengalami pengurangan market value karena tidak banyak sosok bintang di sana.

Duo pemain muda Barcelona, Pedri dan Gavi yang menolong akumulasi tersebut. Pedri termahal dengan 100 juta Euro, sedangkan Gavi dengan 90 juta Euro.

Spanyol diprediksi masih belum bisa mengulang kesuksesan 2010 lalu saat menjadi juara. Apalagi di fase grup, Spanyol harus konsentrasi penuh karena satu grup dengan Jerman di Grup E.

6 dari 7 halaman

6. Jerman (885 juta Euro/14,3 triliun Rupiah)

6. Jerman (885 juta Euro/14,3 triliun Rupiah)

Jerman di UEFA Nations League 2022/2023 (c) AP Photo

Di peringkat ke-6, ada Jerman. Der Panzer akan mengandalkan perpaduan antara pemain-pemain muda dengan pemain-pemain yang sudah berpengalaman.

Posisi satu dua pemain termahal di dalam skuad jadi gambaran perpaduan tersebut. Pemain termahal ditempati Jamal Musiala yang masih 19 tahun dengan harga pasaran 100 juta Euro. Joshua Kimmich yang sudah 27 tahun memiliki 80 juta Euro.

Jerman akan satu grup dengan Spanyol di Grup E. Dibandingkan Spanyol, Jerman diprediksi akan kesulitan di fase grup.

7 dari 7 halaman

7. Argentina (633 juta Euro/10,7 juta Rupiah)

7. Argentina (633 juta Euro/10,7 juta Rupiah)

Skuat Argentina merayakan golnya di laga uji coba melawan Uni Emirat Arab di Zayed Sports City Stadium, Abu Dhabi, Rabu (16/11/2022) malam WIB. (c) AP Photo

Jarak antara Argentina di peringkat ke-7 cukup jauh. Albiceleste terpaut sekitar 200 juta dari negara yang ada di atasnya.

Hal tersebut tidak heran karena hanya ada empat pemain Argentina yang punya harga pasaran di atas 50 juta Euro. Mereka adalah Lautaro Martinez (75 juta Euro), Cristian Romero (55 juta Euro), Lionel Messi (50 juta Euro), dan Lisandro Martinez (50 juta Euro).

Walaupun dari segi harga pasaran terpaut jauh dengan Brasil dan Inggris, Argentina justru difavoritkan bisa jadi juara. Piala Dunia 2022 akan menjadi panggung terakhirnya untuk berdansa.

Sumber: Transfermarkt