
Bola.net - Timnas Uruguay U-20 akhirnya bisa meraih sukses di Piala Dunia U-20. Skuad asuhan Marcelo Broli ini keluar sebagai juara pada Piala Dunia U-20 2023.
Di partai puncak, Uruguay menang tipis 1-0 atas Timnas Italia U-20. Gol semata wayang yang tercipta di La Plata Stadium, Argentina, Senin (12/6/2023) WIB, berasal dari lesakan Luciano Rodriguez (86’).
Kesuksesan ini adalah kesuksesan Uruguay yang tertunda. Mereka sebelumnya sudah pernah mencapai final dua kali, masing-masing di tahun 1997 dan 2013. Namun, semuanya berakhir menjadi runner-up.
Advertisement
Baru di partai final ketiga sepanjang sejarah inilah, Uruguay bisa berpesta sebagai juara. Ada beberapa catatan impresif yang juga unik Uruguay sepanjang turnamen tahun ini. Apa saja? Simak ulasan selengkapnya di bawah.
Uruguay lifting the U20 World Cup! 🤩🔥pic.twitter.com/xQvgwvxAGT
— Warriors of Uruguay (@UruguayanHeroes) June 11, 2023
Hanya Kebobolan Tiga Gol
Satu hal yang paling menarik dari Uruguay sepanjang turnamen adalah rekor kebobolan yang hanya tiga kali dari total tujuh pertandingan yang mereka lakoni.
Menariknya, tiga gol itu bersarang dari hanya satu pertandingan. Momennya terjadi saat laga kedua fase grup bertemu Inggris. Uruguay terpaksa kalah 2-3 ketika itu.
Enam Kali Nirbobol
Itu berarti, enam pertandingan Uruguay lainnya berakhir tanpa ada gol yang bersarang ke gawang mereka alias nirbobol. Rekor yang teramat impresif bagi Anderson Duarte dkk.
Ciri khas permainan Uruguay adalah bermain dengan blok rendah. Mereka hampir jarang menerapkan strategi high-press dan lebih mengedepankan menutup ruang-ruang di daerah pertahanan.
Hanya Cetak Dua Gol di Babak Pertama
Di balik impresifnya catatan kebobolan, Uruguay justru biasa saja soal urusan membobol gawang lawan. Hanya ada 12 gol yang tercipta dari tujuh pertandingan.
Nah, yang menarik dari catatan ini adalah rentang waktu Uruguay mencetak gol. Jadi dari 12 gol yang dicetak, hanya dua di antaranya yang mereka ciptakan di babak pertama, yang berarti sisanya baru dicetak di babak kedua.
Empat Gol Dicetak di Atas Menit 80
Uruguay yang selalu menyimpan energi dengan cara bertahan mereka yang rendah, kerap kali jadi momok bagi tim lawan yang kehabisan energi jelang pertandingan berakhir.
Buktinya, Uruguay mampu menciptakan empat gol di atas menit 80. Jumlah itu mencakup sekitar 33,3 persen (4/12) dari total gol yang dicetak Uruguay.
Baca Juga:
- Italia Mungkin Ditakdirkan menjadi Runner-up!
- Man of the Match Uruguay U-20 vs Italia U-20: Luciano Rodriguez
- Juara! Saksikan Kemenangan Uruguay atas Italia di Final Piala Dunia U-20 2023
- Hasil Final Piala Dunia U-20 2023: Uruguay Juara Usai Kalahkan Italia
- Saksikan Aksi Israel Saat Bungkam Korea Selatan untuk Rebut Tempat Ketiga Piala Dunia U-20 2023
Advertisement
Berita Terkait
-
Piala Dunia 11 Juni 2023 18:45
-
Piala Dunia 11 Juni 2023 08:28
-
Piala Dunia 9 Juni 2023 08:45
-
Piala Dunia 9 Juni 2023 07:20
LATEST UPDATE
-
Piala Eropa 21 Maret 2025 13:15
-
Piala Eropa 21 Maret 2025 13:01
-
Tim Nasional 21 Maret 2025 12:57
-
Otomotif 21 Maret 2025 12:56
-
Piala Eropa 21 Maret 2025 12:55
-
Tim Nasional 21 Maret 2025 12:53
BERITA LAINNYA
-
piala dunia 21 Maret 2025 07:32
-
piala dunia 21 Maret 2025 07:03
-
piala dunia 20 Maret 2025 19:54
-
piala dunia 20 Maret 2025 19:41
-
piala dunia 20 Maret 2025 14:54
-
piala dunia 20 Maret 2025 10:45
MOST VIEWED
HIGHLIGHT
- 5 Pemain Gratisan yang Bisa Direkrut Manchester Un...
- Di Mana Mereka Sekarang? 4 Pemain 17 Tahun yang Pe...
- 7 Eks Pemain Real Madrid yang Bersinar di Tempat L...
- 10 Opsi Striker untuk Man United: Solusi Ruben Amo...
- 5 Pemain yang Pernah Membela PSG dan Liverpool
- 7 Mantan Rekan Setim Cristiano Ronaldo yang Pernah...
- Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Diminta Pau...