2014, Mascherano Minta Penggawa Argentina Super Fit

2014, Mascherano Minta Penggawa Argentina Super Fit
Mascherano bicara soal Piala Dunia. (c) AFP
Bola.net - Meski musim kompetisi di Eropa terbilang masih panjang, Javier Mascherano ternyata sudah memikirkan tentang nasib tim nasional Argentina di Brasil 2014. Gelandang milik Barcelona itu berharap badai cedera yang menerpa Albiceleste segera berakhir, sehingga mereka bisa menampilkan yang terbaik nantinya.

"Saya harap, di atas semua hal penting lainnya, semua orang berada di dalam kondisi yang sehat dan terbaik setelah musim berakhir," tutur Mascherano pada AS, ketika ia ditanya tentang harapannya di tahun 2014. Sang pemain berkomentar terkait cedera yang tengah diderita beberapa rekan senegaranya seperti Lionel Messi, Sergio Aguero, dan Pablo Zabaleta.

"Piala Dunia adalah even yang penting. Itu akan membuktikan seberapa bagus kualitas tim yang kami miliki. Jika anda lihat dari dua tahun lalu (di Piala Dunia 2010), kami sudah mengalami banyak perkembangan. Tim sudah mampu menunjukkan stabilitas, sesuatu yang tak terjadi selama beberapa waktu," pungkasnya.

Mascherano musim ini sudah bermain sebanyak 10 kali untuk Barcelona di kompetisi domestik dan belum mencetak satu gol pun. Ia dikabarkan tengah diminati oleh Rafael Benitez, yang kini sedang menukangi tim asal Italia, Napoli. [initial]

 (as/rer)