2 Pemain Timnas Panama U-17 Tertantang Lihat Fans Timnas Indonesia Penuhi Stadion Gelora Bung Tomo

2 Pemain Timnas Panama U-17 Tertantang Lihat Fans Timnas Indonesia Penuhi Stadion Gelora Bung Tomo
Skuad Timnas Panama U-17 pada laga uji coba jelang Piala Dunia U-17 2023 (c) Fepafut.com

Bola.net - Para pemain Timnas Panama U-17 sangat antusias jelang laga melawan Timnas Indonesia U-17 di Piala Dunia U-17 2023. Tercatat, ada dua pemain yang menyinggung soal semangat para fans Timnas Indonesia di stadion.

Panama berjumpa Indonesia pada matchday kedua Grup A Piala Dunia U-17 2023 di Stadion Gelora Bung Tomo, Senin 13 November 2023. Laga antara Indonesia dan Panama dimainkan mulai pukul 19.00 malam WIB.

Bagi Panama, penting untuk meraih poin pada duel lawan Indonesia. Sebab, setelah kalah dari Maroko pada matchday pertama, jalan untuk lolos ke 16 Besar bakal makin sulit jika gagal menang lawan Indonesia.

Di sisi lain, Panama menyadari bahwa laga lawan Indonesia bakal sulit. Sebab, sebagai tuan rumah, Indonesia bakal dapat dukungan penuh dari suporter. Yuk simak ulasan lengkapnya di bawah ini ya Bolaneters.

1 dari 3 halaman

Siap Menghadapi Tekanan

Gelandang Panama, Oldemar Castillo, tidak memungkiri bahwa situasi yang dihadapi Panama tidak ideal. Kalah dari Maroko pada laga pertama membuat mereka mau tidak mau harus mendapat poin dari laga melawan Indonesia.

Castillo merasa laga melawan Indonesia tak akan mudah karena tekanan yang diberikan fans. Namun, Castillo tidak akan merasa terintimidasi dan justru antusias dengan kehadiran fans.

"Kandang Timnas Indonesia akan penuh, tapi kami sudah bermain dengan tekanan itu, seperti ketika di Guatemala dan juga dengan Maroko, tapi kami akan bisa menjadi lebih baik," ucap Castillo

"Saya merasa debut di Piala Dunia U-17 sangat indah, pengalaman unik, karena bukan sembarang orang yang bermain di Piala Dunia, sesuatu yang luar biasa," imbuh Castillo.

2 dari 3 halaman

Suporter Timnas Indonesia itu Keren!

Selain Castillo, Aldair Marta juga ikut memberi pujian fans Timnas Indonesia. Walau tidak untuk memberi dukungan pada mereka, Aldair Marta sangat terkesan saat ada banyak fans datang pada duel Panama lawan Maroko.

"Sangat keren, ini pengalaman yang luar biasa. Banyak orang datang untuk melihat pertandingan, melihat kami bermain. Tidak setiap hari kami merasakan ini," kata Aldair Marta.

Saya pikir lawan Indonesia akan jadi tantangan yang bagus, saya pikir semua terjadi karena sebuah alasan. Apa pun yang terjadi kami tak boleh meremehkan tim lain dan karena kami tahu mereka adalah tuan rumah maka akan ada banyak keriuhan dari fans," tegas Aldair Marta.

3 dari 3 halaman

Jadwal Pertandingan Indonesia di Piala Dunia U-17 2023

Jumat, 10 November 2023
Indonesia Vs Ekuador
Gelora Bung Tomo
Pukul 19.00 WIB

Senin, 13 November 2023
Indonesia Vs Panama
Gelora Bung Tomo
Pukul 19.00 WIB

Kamis, 16 November 2023
Maroko Vs Indonesia
Gelora Bung Tomo
Pukul 19.00 WIB

Bolaneters bisa menyaksikan siaran langsung Piala Dunia U-17 2023 di Indosiar dan SCTV. Selain itu, laga Piala Dunia U-17 2023 juga bisa disaksikan secara live streaming di Vidio atau klik di sini.

(Bola.net/As'ad Arifin)