
Jarvis menyatakan bahwa Maverick Vinales merupakan opsi utamanya sejak awal, dan menyebutkan bahwa menggaet pebalap berpengalaman adalah opsi kedua. Menggaet pebalap Moto2 seperti Rins, diakui Jarvis kepada Motorsport sebagai langkah berisiko.
"Menggaet pebalap Moto2 dan langsung meletakkannya di tim pabrikan tak pernah menjadi pilihan kami. Saya rasa ini akan menjadi langkah nekat bagi sebuah pabrikan top untuk melakukannya. Pabrikan top yang saya maksud adalah pabrikan yang sudah siap memperebutkan gelar dunia," ujarnya.
Rins sendiri dikabarkan menolak tawaran Tech 3 tahun depan, dengan dalih mencari tempat di tim-tim pabrikan. Hal inilah yang diisukan menjadi alasan mengapa Tech 3 menjatuhkan pilihan kepada Jonas Folger. Meski begitu, Jarvis belum menutup pintu rapat-rapat untuk pebalap Spanyol tersebut.
"Alex sudah menegaskan hanya ingin motor pabrikan. Jujur saja, motor kami di Tech 3 juga motor pabrikan. Motor mereka sangat mirip dengan Movistar Yamaha. Jika ia datang ke Tech 3, kami akan menyambutnya dengan hangat. Ia pebalap muda yang sangat menarik, tapi saya tak yakin apa keinginannya. Mungkin ia masih ingin mencari motor pabrikan, atau masih ingin menunggu," tutupnya. [initial]
Advertisement
LATEST UPDATE
-
Amerika Latin 21 Maret 2025 06:34
-
Piala Eropa 21 Maret 2025 06:22
-
Tim Nasional 21 Maret 2025 06:21
-
Piala Eropa 21 Maret 2025 06:04
-
Piala Eropa 21 Maret 2025 06:01
-
Piala Eropa 21 Maret 2025 05:55
MOST VIEWED
- Lempar Pujian Selangit Usai MotoGP Argentina, Gigi Dall'Igna Sebut Marc Marquez Pembalap Cerdas
- Alex Marquez Tersinggung Dituduh Selalu Ngalah ke Marc Marquez, Merasa Tak Dihormati Sebagai Pembalap
- Eks Bos Petronas Yamaha Sebut MotoGP Berubah dari 'Ducati Cup' Jadi 'Marquez Championship'
- Link Live Streaming Formula 1 2025, Jangan Lupa Dukung Pembalap Jagoanmu!
HIGHLIGHT
- 5 Pemain Gratisan yang Bisa Direkrut Manchester Un...
- Di Mana Mereka Sekarang? 4 Pemain 17 Tahun yang Pe...
- 7 Eks Pemain Real Madrid yang Bersinar di Tempat L...
- 10 Opsi Striker untuk Man United: Solusi Ruben Amo...
- 5 Pemain yang Pernah Membela PSG dan Liverpool
- 7 Mantan Rekan Setim Cristiano Ronaldo yang Pernah...
- Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Diminta Pau...