
Bola.net - Yamaha tak akan lagi menyuplai sasis dan swingarm untuk NGM Forward Racing di MotoGP 2015, demikian yang dinyatakan Managing Director Yamaha Motor Racing, Lin Jarvis kepada MCN.
Mulai musim ini, NGM Forward Racing turun sebagai tim Open dan menyewa mesin YZR-M1. Selain itu, mereka mendapatkan sasis dan swingarm dari Yamaha. Sayang, Jarvis mengaku Yamaha tak akan melakukan hal serupa tahun depan.
"Kedua belah pihak sudah punya pemahaman yang jelas, bahwa sasis dan swingarm yang kami suplai tahun ini bertujuan agar mereka bisa langsung melaju cepat, karena proyek mereka begitu baru," ujarnya.
Sebelum memutuskan untuk memakai sasis dari Yamaha, sejatinya Forward berniat untuk menggunakan sasis buatan FTR. Sayang, proses pengembangannya terhambat hingga mereka harus menggunakan sasis Yamaha.
"Tahun depan, mereka harus mencari dan menggunakan sasis dan swingarm mereka sendiri. Mereka juga sudah paham soal itu. Jika mereka tak bisa bekerja sama dengan FTR, maka mereka harus mencari konstruktor sasis lainnya," tutup Jarvis. (mcn/kny)
Mulai musim ini, NGM Forward Racing turun sebagai tim Open dan menyewa mesin YZR-M1. Selain itu, mereka mendapatkan sasis dan swingarm dari Yamaha. Sayang, Jarvis mengaku Yamaha tak akan melakukan hal serupa tahun depan.
"Kedua belah pihak sudah punya pemahaman yang jelas, bahwa sasis dan swingarm yang kami suplai tahun ini bertujuan agar mereka bisa langsung melaju cepat, karena proyek mereka begitu baru," ujarnya.
Sebelum memutuskan untuk memakai sasis dari Yamaha, sejatinya Forward berniat untuk menggunakan sasis buatan FTR. Sayang, proses pengembangannya terhambat hingga mereka harus menggunakan sasis Yamaha.
"Tahun depan, mereka harus mencari dan menggunakan sasis dan swingarm mereka sendiri. Mereka juga sudah paham soal itu. Jika mereka tak bisa bekerja sama dengan FTR, maka mereka harus mencari konstruktor sasis lainnya," tutup Jarvis. (mcn/kny)
Advertisement
LATEST UPDATE
-
Amerika Latin 20 Maret 2025 12:49
-
Liga Spanyol 20 Maret 2025 12:45
-
Tim Nasional 20 Maret 2025 12:41
-
Otomotif 20 Maret 2025 12:34
-
Tim Nasional 20 Maret 2025 12:30
-
Tim Nasional 20 Maret 2025 12:29
HIGHLIGHT
- 5 Pemain Gratisan yang Bisa Direkrut Manchester Un...
- Di Mana Mereka Sekarang? 4 Pemain 17 Tahun yang Pe...
- 7 Eks Pemain Real Madrid yang Bersinar di Tempat L...
- 10 Opsi Striker untuk Man United: Solusi Ruben Amo...
- 5 Pemain yang Pernah Membela PSG dan Liverpool
- 7 Mantan Rekan Setim Cristiano Ronaldo yang Pernah...
- Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Diminta Pau...