Yamaha Tak Pernah Rencana Tandemkan Espargaro-Rossi

Yamaha Tak Pernah Rencana Tandemkan Espargaro-Rossi
Pol Espargaro (c) AFP
- Managing Director Yamaha Motor Racing, Lin Jarvis mengaku pihaknya tak pernah mempertimbangkan pebalap Monster Yamaha Tech 3, Pol Espargaro untuk dijadikan tandem Valentino Rossi di Movistar Yamaha MotoGP tahun depan, demikian yang diungkapkan Jarvis kepada Motorsport.


Saat ini Espargaro tengah menjalani musim ketiganya dengan Tech 3, di bawah kontrak langsung dari pabrikan Yamaha. Meski begitu, juara dunia Moto2 2013 ini justru tak terpilih sebagai pengganti Jorge Lorenzo musim depan. Pilihan Yamaha justru jatuh kepada pebalap Suzuki Ecstar saat ini, Maverick Vinales.


"Kami tidak mempertimbangkan Pol untuk tim pabrikan karena performanya selama beberapa tahun terakhir tidak cukup konsisten, levelnya tak cukup tinggi. Tahun lalu, Bradley Smith bahkan ada di depannya. Musim ini, Pol tampil lebih baik, tapi masih ada margin besar dengan pebalap terdepan," ujar Jarvis.


Menurut Jarvis, Espargaro masih harus memperbaiki diri, dan yakin motor Tech 3 bisa membantu pebalap Spanyol itu meraih hasil lebih baik. "Apakah Pol akan lebih baik jika membela tim pabrikan? Sangat mungkin, karena tim pabrikan punya perangkat ekstra yang bisa membuatnya lebih baik," tambahnya.


Meski begitu Jarvis menegaskan masih ingin Espargaro bertahan di Tech 3 dan bertandem dengan Jonas Folger. "Kami masih sangat serius ingin mempertahankan Pol. Herve Poncharal (bos Tech3)  telah berkata satu kursi tersisa akan tetap tersedia untuk Pol sampai Pol menolaknya sendiri. Saya harap Pol terus bersikap dewasa sebagai pebalap, dan mungkin ia bisa menjadi pebalap tim pabrikan di masa depan," tutupnya. [initial]


 (ms/kny)