Yamaha Soal Vinales: Mengejutkan dan Sempurna!

Yamaha Soal Vinales: Mengejutkan dan Sempurna!
Maverick Vinales (c) MotoGP

Bola.net - - Direktur Tim Movistar Yamaha MotoGP, Massimo Meregalli menyebut hari pertama uji coba pascamusim MotoGP Valencia, Spanyol di Sirkuit Ricardo Tormo pada hari Selasa berjalan sempurna, mengingat pebalap barunya, Maverick Vinales langsung sukses mencatatkan waktu tercepat.

Mengendarai YZR-M1 untuk pertama kali, rider berusia 21 tahun ini secara mengejutkan mencatatkan 1 menit 30,930 detik, unggul 0,02 detik dari tandemnya, Valentino Rossi di posisi kedua. Meregalli pun mengaku takjub pada sensitivitas Top Gun pada setiap perubahan yang dilakukan oleh tim.

"Uji coba ini berjalan begitu baik. Kami tak pernah ragu soal kecepatan Mack, namun kami tak mengira ia akan langsung cepat sejak awal. Aspek lain yang membuat kami sangat terkesan adalah ia sangat sensitif pada perubahan, bahkan jika ia tak menjalani banyak lap. Setiap kali melakukan perubahan, ia akan merasakannya," ujar Meregalli kepada Crash.net.

Pria asal Italia yang akrab disapa 'Maio' ini pun meyakini bahwa sensitivitas Vinales akan berguna saat menjalani pekan balap musim depan demi mencari setup yang tepat. Meregalli juga menyatakan rasa kagum pihaknya pada proses adaptasi Vinales yang begitu cepat.

"Mack sangat yakin ketika mengatakan apa yang baik dan apa yang buruk. Ini sangat penting, terutama untuk pekan balap, ketika tim tak punya banyak waktu untuk mencari setup terbaik. Ia beradaptasi dengan cepat dan ini sangat bagus. Ia tak melakukan kesalahan. Jadi, menurut saya, meski ini baru hari pertama, ini hari yang sempurna," pungkasnya.

(cn/kny)