Yamaha-Sepang Resmi Sepakat Kerja Sama di MotoGP 2019

Yamaha-Sepang Resmi Sepakat Kerja Sama di MotoGP 2019
Valentino Rossi (c) AFP

Bola.net - - Yamaha Motor Racing akhirnya mengumumkan secara resmi kerja sama mereka dengan Sepang International Circuit (SIC) Racing untuk menurunkan tim satelit baru di MotoGP. Kedua belah pihak akan bekerja sama selama tiga musim, terhitung sejak musim depan.

Beberapa waktu sebelum Yamaha mengumumkan hal ini, Angel Nieto Team (Aspar Team) juga telah mengumumkan bahwa kedua spot mereka di MotoGP tahun depan telah resmi akan diambil alih oleh SIC Racing mulai musim depan.

Pimpinan Angel Nieto Team saat ini, Jorge Martinez 'Aspar' didapuk sebagai sporting director. Meski begitu, kedua belah pihak belum menyatakan siapa rider yang akan menjadi pembalap mereka tahun depan.

1 dari 1 halaman

Pernyataan Yamaha

Pernyataan Yamaha


"Yamaha Motor Co., Ltd dengan senang mengonfirmasi penandatanganan memorandum of understanding (MoU) dengan Sepang International Circuit.
Mou antara Yamaha Motor Co., LTd dan Sepang International Circuit menyatakan bahwa tim tersebut menyewa motor Yamaha YZR-M1 untuk FIM MotoGP World Championship 2019, 2020 dan 2021 sebagai tim satelit."