
Bola.net - - Rider Movistar Yamaha MotoGP, Maverick Vinales kembali menegaskan dirinya merupakan ancaman besar dalam persaingan tahun ini, setelah sukses menjadi yang tercepat pada hari ketiga uji coba pramusim di Sirkuit Sepang, Malaysia, Rabu (1/2). Ia mencatat 1 menit 59,368 detik, unggul 0,138 detik dari rider Repsol Honda, Marc Marquez.
Pada hari pertama (30/1) Vinales mencatatkan waktu tercepat ketiga, dan duduk di posisi kedua keesokan harinya (31/1). Konsisten berada di papan atas, Top Gun pun menjadi ancaman serius bagi para rivalnya, apalagi ia tak hanya cepat dalam lap tunggal, namun juga dalam jarak balapan. Meski begitu, ia tak mau terlena pada hasil ini.
"Tentu saya masih harus memperbaiki diri. Tapi kami bekerja dengan sangat baik di area setup. Kami tak fokus pada satu lap saja, kami fokus pada catatan yang baik untuk enam lap. Paket motor yang baik ini akan kami bawa ke Australia. Saya sangat nyaman. Setiap kali turun lintasan, kami mengalami langkah maju dan ini membuat saya senang," ujarnya kepada Crash.net.
Juara dunia Moto3 2013 ini pun mengaku traksi pada YZR-M1 adalah hal yang paling ia sukai dari motor tersebut. Menurutnya, hal ini membuatnya bisa fokus saat memasuki tikungan sekaligus menjaga corner speed. Area inilah yang ia yakini mempermudah dirinya mencatat waktu yang kompetitif.
"Bagi saya, traksi pada M1 adalah kejutan karena sangat konstan. Jujur saja semua ini membuat saya mudah mencatat waktu yang kompetitif setiap saat dengan ritme yang baik pula. Tapi saya yakin tugas kami masih menumpuk, apalagi soal gaya balap saya. Saya masih merasa ada potensi yang belum nampak, jadi saya yakin kami masih bisa berkembang lebih jauh lagi," pungkasnya.
Advertisement
LATEST UPDATE
-
Piala Eropa 21 Maret 2025 01:42
-
Piala Eropa 21 Maret 2025 01:35
-
Piala Eropa 21 Maret 2025 01:25
-
Liga Spanyol 21 Maret 2025 01:18
-
Piala Eropa 21 Maret 2025 01:15
-
Liga Italia 21 Maret 2025 01:01
MOST VIEWED
- Lempar Pujian Selangit Usai MotoGP Argentina, Gigi Dall'Igna Sebut Marc Marquez Pembalap Cerdas
- Alex Marquez Tersinggung Dituduh Selalu Ngalah ke Marc Marquez, Merasa Tak Dihormati Sebagai Pembalap
- Eks Bos Petronas Yamaha Sebut MotoGP Berubah dari 'Ducati Cup' Jadi 'Marquez Championship'
- Link Live Streaming Formula 1 2025, Jangan Lupa Dukung Pembalap Jagoanmu!
HIGHLIGHT
- 5 Pemain Gratisan yang Bisa Direkrut Manchester Un...
- Di Mana Mereka Sekarang? 4 Pemain 17 Tahun yang Pe...
- 7 Eks Pemain Real Madrid yang Bersinar di Tempat L...
- 10 Opsi Striker untuk Man United: Solusi Ruben Amo...
- 5 Pemain yang Pernah Membela PSG dan Liverpool
- 7 Mantan Rekan Setim Cristiano Ronaldo yang Pernah...
- Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Diminta Pau...