Vinales: Pujian Rossi Berarti Saya Tampil Baik!

Vinales: Pujian Rossi Berarti Saya Tampil Baik!
Maverick Vinales (c) AFP
- Pebalap Suzuki Ecstar, Maverick Vinales memilih bersikap berhati-hati dalam menghadapi pertanyaan seputar gosip dirinya akan menjadi pengganti Jorge Lorenzo dan menjadi tandem Valentino Rossi di Movistar Yamaha MotoGP. Dalam wawancaranya dengan MotoGP.com, Vinales pun angkat bicara soal isu tersebut.


Setelah Lorenzo resmi bakal ke Ducati, Vinales menjadi pebalap selanjutnya yang akan menghadirkan berita besar di masa silly season, antara tetap di Suzuki atau hijrah ke Yamaha. Rossi sendiri mengaku tak keberatan bertandem dengan Vinales, justru memberikan pujian. "Mack adalah pebalap hebat dan ia akan sangat kuat di masa depan," ujarnya.


Menanggapi pujian idola masa kecilnya itu, Vinales pun memilih merendah. "Menyenangkan saat Vale berkata begitu, karena ia punya segudang pengalaman dan telah melihat banyak pebalap. Ini berarti saya bekerja dengan baik. Saat saya masih kecil, ia salah satu pebalap yang selalu menang dan ia selalu menjadi referensi saya," ujarnya.


Soal kemungkinan bertandem dengan Rossi, Vinales mengaku merasa terhormat, namun merasa masih punya tanggung jawab mengembangkan motor Suzuki GSX-RR. "Tentu saya bisa belajar apapun karena ia punya banyak pengalaman, banyak gelar dan sangat cepat. Tapi saat ini saya merasa baik-baik saja dan cukup kompetitif," tutupnya. [initial]


 (mgp/kny)