
Bola.net - Pembalap BMW Motorrad WorldSBK, Toprak Razgatlioglu, akhirnya mendapatkan kesempatan untuk latihan di flat track milik MotoGP Legend sekaligus sembilan kali juara dunia, Valentino Rossi, yakni Motor Ranch, di Tavullia, Italia.
Juara WorldSBK 2021 ini sudah beberapa kali menyambangi Rossi dan para anggota VR46 Riders Academy di Motor Ranch, terutama ketika ia masih membela Yamaha. Namun, ia belum pernah mendapatkan kesempatan menjalani latihan di trek itu.
Namun, hal ini terwujud pekan lalu, ketika 'El Turco' berada di Italia untuk menjalani tes tengah musim di Sirkuit Misano bersama para rider WorldSBK lainnya. Mengingat Sirkuit Misano tak jauh dari Tavullia, Razgatlioglu pun bertandang ke Motor Ranch.
Advertisement
Tak Didampingi VR46 Riders Academy
Setibanya di sana, Razgatlioglu disambut oleh anggota VR46 Riders Academy yang kini menjabat sebagai pelatih balap Pertamina Enduro VR46 Racing Team di MotoGP, Andrea Migno. Migno pun menjadi 'mentor' rider Turki tersebut selama di Motor Ranch.
Sayang, Razgatlioglu tak didampingi Rossi dan para anggota VR46 Riders Academy lainnya, mengingat mereka harus pergi ke Sirkuit Mugello untuk menjalani MotoGP Italia akhir pekan lalu, yang dimenangkan oleh anak didik Rossi sendiri, Pecco Bagnaia.
Setelah berlatih di Motor Ranch, Razgatlioglu bertolak ke Misano untuk menjalani tes bersama krunya di BMW. Ingin tahu aksi Toprak Razgatlioglu latihan di flat track Valentino Rossi? Berikut videonya seperti yang dirilis oleh WorldSBK di X.
Video: Toprak Razgatlioglu Latihan di Flat Track Valentino Rossi
After the wait, here it is 👆 from @toprak_tr54's visit to to @Valentino ’s Ranch in Tavullia last week has DROPPED 🍿👀#WorldSBK pic.twitter.com/fC6bRs6jy3
— WorldSBK (@WorldSBK) June 3, 2024
Sumber: X/WorldSBK
Advertisement
Berita Terkait
LATEST UPDATE
-
Amerika Latin 21 Maret 2025 03:00
-
Tim Nasional 21 Maret 2025 02:10
-
Liga Spanyol 21 Maret 2025 01:47
-
Piala Eropa 21 Maret 2025 01:42
-
Piala Eropa 21 Maret 2025 01:35
-
Piala Eropa 21 Maret 2025 01:25
MOST VIEWED
- Lempar Pujian Selangit Usai MotoGP Argentina, Gigi Dall'Igna Sebut Marc Marquez Pembalap Cerdas
- Alex Marquez Tersinggung Dituduh Selalu Ngalah ke Marc Marquez, Merasa Tak Dihormati Sebagai Pembalap
- Eks Bos Petronas Yamaha Sebut MotoGP Berubah dari 'Ducati Cup' Jadi 'Marquez Championship'
- Link Live Streaming Formula 1 2025, Jangan Lupa Dukung Pembalap Jagoanmu!
HIGHLIGHT
- 5 Pemain Gratisan yang Bisa Direkrut Manchester Un...
- Di Mana Mereka Sekarang? 4 Pemain 17 Tahun yang Pe...
- 7 Eks Pemain Real Madrid yang Bersinar di Tempat L...
- 10 Opsi Striker untuk Man United: Solusi Ruben Amo...
- 5 Pemain yang Pernah Membela PSG dan Liverpool
- 7 Mantan Rekan Setim Cristiano Ronaldo yang Pernah...
- Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Diminta Pau...