Vettel Tak Peduli Siapa Calon Rekan Setimnya

Vettel Tak Peduli Siapa Calon Rekan Setimnya
Sebastian Vettel © AFP
Bola.net - Sebastian Vettel tak peduli siapa yang akan menjadi tandem barunya di Red Bull Racing tahun depan. Meski begitu, tiga kali juara Formula 1 ini mengaku memiliki hubungan yang baik dengan kedua kandidat, yakni Kimi Raikkonen dan Daniel Ricciardo.

Pebalap Jerman ini menyatakan akan menerima apapun keputusan timnya dalam memilih pengganti Mark Webber yang hengkang ke Kejuaraan Le Mans tahun depan.

"Saya tak peduli. Saya memiliki hubungan yang baik dengan keduanya. Mungkin saya mengenal Kimi lebih baik ketimbang Daniel, namun saya rasa ia melakukan pekerjaan dengan baik selama Uji Coba Pebalap Muda bersama mobil RB9," ujar Vettel.

Vettel juga menjelaskan bahwa Red Bull Racing sangat tertarik menggaet Raikkonen yang kontraknya bersama Lotus habis akhir tahun ini. Ia juga mengaku tak akan takut bila harus bertandem dengan juara dunia 2007 itu.

"Jika Anda ingin meraih gelar dunia, maka hal ini tak berpengaruh, karena Anda harus mengalahkan siapapun. Tak peduli apakah rekan setim Anda kuat atau tidak. Pada tahap ini, sangat sulit menilai siapa yang terbaik. Yang jelas ini adalah keputusan tim, saya hanya bisa memberi pendapat," pungkasnya.  (gpu/kny)