Vettel Mengaku Bakal Lega Bila Sukses Kunci Gelar di India

Vettel Mengaku Bakal Lega Bila Sukses Kunci Gelar di India
Sebastian Vettel (c) AFP
Bola.net - Pebalap Red Bull Racing, Sebastian Vettel mengaku akan merasa sangat lega bila bisa mengunci gelar dunia Formula 1 2014 di India akhir pekan ini.

Setelah menang di Jepang, Vettel hanya perlu finis di posisi lima besar untuk merebut gelar dunianya yang keempat, dengan syarat Fernando Alonso gagal finis di posisi dua teratas.

"Tentu saya akan sangat lega bila mampu mengunci gelar di sini, karena itulah target kami musim ini. Kami berada di posisi yang baik dan unggul jauh dari para rival. Tapi bukan berarti kami harus panik. Lebih baik jalani saja seperti biasa," ujarnya.

Meski begitu, pebalap Jerman ini tak mau terlalu memikirkan gelar dunia. Ia hanya ingin fokus merebut kemenangan di Sirkuit Buddh International.

"Meraih gelar dunia keempat pasti akan sama menyenangkannya dengan saat meraih tiga gelar sebelumnya. Namun kami hanya akan fokus meraih kemenangan akhir pekan ini. Merebut gelar memang penting, namun tak penting di mana kami mendapatkannya," tutup Vettel. (espn/kny)