Vettel Dedikasikan Kemenangan Untuk Mendiang Sid Watkins

Vettel Dedikasikan Kemenangan Untuk Mendiang Sid Watkins
Sebastian Vettel © AFP
Bola.net - Kemenangan di Formula 1 GP Singapura merupakan kemenangan pertama Sebastian Vettel sejak seri Bahrain bulan April lalu. Kemenangan ini juga merupakan kemenangan keduanya musim ini.

Menjalani start dari posisi ketiga, pebalap Red Bull Racing itu segera menyalip Pastor Maldonado dan mengambil untung dari insiden kerusakan girboks mobil Lewis Hamilton.

"Kami jelas diuntungkan oleh kegagalan Lewis. Beberapa lap sebelum ia berhenti, saya bisa melihatnya kehabisan oli. Namun ritme balap kami juga tak kalah baik selama akhir pekan. Jadi saya senang bisa memenangkannya," ujar Vettel.

Vettel pun mendedikasikan kemenangan ini kepada Sid Watkins, mantan kepala medis F1 yang baru-baru ini meninggal dunia. "Saya ingin mendedikasikan kemenangan ini kepada pria yang sangat istimewa, Sid Watkins. Ia memang telah tiada, namun tak akan terlupakan. Ia membuat kami membalap lebih aman dan bisa menembus batasan. Ia benar-benar orang yang spesial," lanjut pebalap Jerman tersebut.

Ketika ditanya apakah bisa mengejar ketertinggalan dari penghuni puncak klasemen sementara pebalap, Fernando Alonso, Vettel pun memilih bersikap realistis.

"Segala hal bisa terjadi di seri-seri tersisa. Mobil kami bisa tampil kompetitif, jadi kami harus terus berusaha di sisa musim untuk mengejar pebalap terdepan," pungkas Vettel. (gpu/kny)