
Bola.net - Sembilan kali juara dunia, Valentino Rossi telah menandatangani perpanjangan kontrak berdurasi dua tahun dengan Movistar Yamaha MotoGP dan Yamaha Motor Racing, demikian yang dilansir Radio Tavullia.
Performa The Doctor memang kerap diragukan khalayak ramai sejak mengalami musim buruk bersama Ducati pada tahun 2011. Meski begitu, ia kembali tampil kompetitif bersama Yamaha tahun ini. Menurut Bike Social, Yamaha pun memberi imbalan berupa perpanjangan kontrak.
Selama pekan balap di Assen, Belanda, Rossi juga mengaku telah mendekati kata sepakat dengan Yamaha. "Saya sangat, sangat dekat dengan kesepakatan perpanjangan kontrak selama dua tahun bersama Yamaha. Itulah target saya," ujarnya.
Meski begitu belum ada pernyataan resmi baik dari Movistar Yamaha MotoGP maupun Yamaha Motor Racing. Jadi, apakah Rossi akan tetap tampil di MotoGP hingga akhir tahun 2016? Kita nantikan saja, Bolaneters! (ben/kny)
Performa The Doctor memang kerap diragukan khalayak ramai sejak mengalami musim buruk bersama Ducati pada tahun 2011. Meski begitu, ia kembali tampil kompetitif bersama Yamaha tahun ini. Menurut Bike Social, Yamaha pun memberi imbalan berupa perpanjangan kontrak.
Selama pekan balap di Assen, Belanda, Rossi juga mengaku telah mendekati kata sepakat dengan Yamaha. "Saya sangat, sangat dekat dengan kesepakatan perpanjangan kontrak selama dua tahun bersama Yamaha. Itulah target saya," ujarnya.
Meski begitu belum ada pernyataan resmi baik dari Movistar Yamaha MotoGP maupun Yamaha Motor Racing. Jadi, apakah Rossi akan tetap tampil di MotoGP hingga akhir tahun 2016? Kita nantikan saja, Bolaneters! (ben/kny)
Advertisement
LATEST UPDATE
-
Tim Nasional 24 Maret 2025 00:49
-
Tim Nasional 24 Maret 2025 00:39
-
Tim Nasional 24 Maret 2025 00:05
-
Tim Nasional 23 Maret 2025 23:55
-
Liga Italia 23 Maret 2025 23:20
-
Liga Inggris 23 Maret 2025 22:57
MOST VIEWED
HIGHLIGHT
- 5 Pemain Gratisan yang Bisa Direkrut Manchester Un...
- Di Mana Mereka Sekarang? 4 Pemain 17 Tahun yang Pe...
- 7 Eks Pemain Real Madrid yang Bersinar di Tempat L...
- 10 Opsi Striker untuk Man United: Solusi Ruben Amo...
- 5 Pemain yang Pernah Membela PSG dan Liverpool
- 7 Mantan Rekan Setim Cristiano Ronaldo yang Pernah...
- Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Diminta Pau...