Valentino Rossi: Soal Komunikasi Tim, Bahasa Italia Lebih Mudah

Valentino Rossi: Soal Komunikasi Tim, Bahasa Italia Lebih Mudah
Valentino Rossi dan anggota timnya. (c) AFP
Bola.net - Pebalap Movistar Yamaha MotoGP, Valentino Rossi mengaku bahasa Italia membuatnya lebih mudah bekerja sama dengan kepala mekanik barunya, Silvano Galbusera, demikian yang ia nyatakan kepada MCN.

Galbusera mulai musim ini resmi menggantikan Jeremy Burgess, kepala mekanik yang telah mendampingi Rossi sejak debutnya di GP500 2000. Bersama Burgess yang berasal dari Australia, The Doctor meraih tujuh gelar dunia.

Rossi pun mengaku salah satu kunci terpenting agar hubungannya dengan Galbusera berjalan baik adalah bahasa Italia. "Bicara menggunakan bahasa Italia sangat penting untuk mendiskusikan hal detil," ujar Rossi.

Galbusera pun menyatakan hal senada soal komunikasinya dengan Rossi. "Bahasa Italia lebih baik digunakan untuk membicarakan detail masalah. Namun kami juga berdiskusi dengan bahasa Inggris karena ada beberapa orang Jepang di tim kami. Kami 'kan harus mendengar komentar pebalap, memeriksa data dan mengambil keputusan. Untuk melakukannya, memang lebih baik pakai satu bahasa," tutup Galbusera.  (mcn/kny)