
Bola.net - Pebalap Monster Energy Yamaha, Valentino Rossi, sangat senang bisa duduk di posisi 5 pada hari ketiga uji coba pramusim MotoGP Sepang, Malaysia, Minggu (9/2/2020). Mencetak 1 menit 58,541 detik, sembilan kali juara dunia ini menyebutnya sebagai performa yang menjanjikan.
Ini adalah pertama kalinya Rossi mencetak waktu di bawah 1 menit 59 detik di Sepang, yang berarti catatan waktu terbaiknya di sirkuit tersebut sepanjang kariernya. Akan berusia 41 tahun pada 16 Februari mendatang, Rossi tampaknya sama sekali tak peduli.
"Motor-motor MotoGP yang ada sekarang adalah motor paling menyenangkan yang pernah saya kendarai. Motor-motor sebelumnya lebih sulit, jadi Anda harus punya performa teknis yang baik, tapi juga harus jauh lebih berani," ungkap Rossi kepada GPOne.
Advertisement
Makin Tua Makin Sulit, Tapi...
Meski menyadari dirinya bukan lagi rider muda, Rossi mengaku telah bekerja sangat keras demi meningkatkan kondisi fisiknya selama musim dingin. Ia bahkan menyebut bahwa ia jauh lebih bugar ketimbang tahun lalu. Atas alasan ini, ia pun sangat bersemangat menyongsong musim baru.
"Motor masa kini bikin Anda bekerja lebih keras. Jika berkendara seperti dulu, saya bakal lamban. Performa motor dan ban kini lebih baik, Anda harus menyesuaikan diri. Jelas, semakin Anda tua, bakal makin sulit. Tapi saya bekerja keras sepanjang musim dingin, dan kondisi fisik saya lebih baik dari tahun lalu," ujar The Doctor.
Bukan Berarti Lanjut, Bukan Berarti Pensiun
Jadi, apakah hasil uji coba kali ini sudah mulai menghapus gagasan Rossi untuk pensiun? Rider asal Italia ini pun tetap mengaku belum mau terlalu pusing memikirkannya.
"Saya senang atas hasil uji coba saya, dan saya ada di posisi 5. Inilah yang saya suka! Memang butuh usaha keras, tapi saya kompetitif. Tapi bukan berarti saya sudah memutuskan bakal lanjut atau tidak. Saya punya waktu, dan saya tak buru-buru," tutupnya.
Rossi dan para rider MotoGP lainnya akan kembali turun lintasan dalam uji coba pramusim selanjutnya di Sirkuit Losail, Qatar, pada 22-24 Februari mendatang.
Advertisement
Berita Terkait
-
Otomotif 8 Februari 2020 13:25
Lorenzo Tak Menduga Rossi Minta Dirinya Jadi Test Rider Yamaha
-
Otomotif 8 Februari 2020 12:25
-
Otomotif 8 Februari 2020 09:32
Rossi Lebih Pilih Morbidelli, Ogah Setim Bareng Marini-Lorenzo
-
Otomotif 7 Februari 2020 13:51
-
Otomotif 7 Februari 2020 13:05
LATEST UPDATE
-
Tim Nasional 22 Maret 2025 18:31
-
Tim Nasional 22 Maret 2025 18:29
-
Tim Nasional 22 Maret 2025 18:27
-
Liga Inggris 22 Maret 2025 17:58
-
Liga Inggris 22 Maret 2025 17:50
-
Tim Nasional 22 Maret 2025 17:03
MOST VIEWED
- Lempar Pujian Selangit Usai MotoGP Argentina, Gigi Dall'Igna Sebut Marc Marquez Pembalap Cerdas
- Jadwal Siaran Langsung Formula 1 China 2025 di Vidio, 21-23 Maret 2025
- Eks Bos Petronas Yamaha Sebut MotoGP Berubah dari 'Ducati Cup' Jadi 'Marquez Championship'
- Gigi Dall'Igna Soal Gosip Marc Marquez Tolak 100 Juta Euro dari Honda: Dia Ingin Menang, Uang Bukan Masalah
HIGHLIGHT
- 5 Pemain Gratisan yang Bisa Direkrut Manchester Un...
- Di Mana Mereka Sekarang? 4 Pemain 17 Tahun yang Pe...
- 7 Eks Pemain Real Madrid yang Bersinar di Tempat L...
- 10 Opsi Striker untuk Man United: Solusi Ruben Amo...
- 5 Pemain yang Pernah Membela PSG dan Liverpool
- 7 Mantan Rekan Setim Cristiano Ronaldo yang Pernah...
- Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Diminta Pau...