
Movistar Yamaha MotoGP akan meluncurkan tim dan motor terbaru mereka di Barcelona, Spanyol pada hari Senin (18/1) mendatang. Menyambut acara presentasi ini, baik Rossi maupun Jorge Lorenzo harus melakukan proses pemotretan. Pemotretan Rossi sendiri dilakukan di Italia bersama fotografer MotoGP ternama seperti Gigi Soldano, Tino Martino, Callo Albanese dan Marco Campelli.
Saking senangnya bertemu dengan YZR-M1 terbaru, Rossi pun mengunggah foto behind the scene pemotretan tersebut ke akun Twitter-nya (@ValeYellow46). "Pemotretan pertama tahun 2016, mari kita mulai! M1 terbaruku sangat cantik, aku akan menunjukkannya pada kalian hari Senin nanti di Barcelona," tulisnya.
Sang sembilan kali juara dunia inipun tak sendirian dalam menjalani pemotretan tersebut. Ia didampingi beberapa perwakilan dari timnya, yakni sang direktur tim, Massimo 'Maio' Meregalli; marketing and communications manager, William Favero dan sang media officer, Alen Bollini.
Belum diketahui apa saja detail perubahan yang dialami motor YZR-M1 2016 ini, dan perubahan-perubahan teknis ini diprediksi baru akan terkuak dalam acara presentasi tersebut. Evolusi yang paling santer dari motor Rossi dan Lorenzo adalah lubang bahan bakar di bagian ekor, yang diperkirakan tak akan dimiliki oleh duet Monster Yamaha Tech 3, Bradley Smith dan Pol Espargaro. [initial]
Advertisement
LATEST UPDATE
-
Tim Nasional 21 Maret 2025 07:40
-
Tim Nasional 21 Maret 2025 07:38
-
Tim Nasional 21 Maret 2025 07:35
-
Piala Dunia 21 Maret 2025 07:32
-
Tim Nasional 21 Maret 2025 07:27
-
Tim Nasional 21 Maret 2025 07:18
MOST VIEWED
- Lempar Pujian Selangit Usai MotoGP Argentina, Gigi Dall'Igna Sebut Marc Marquez Pembalap Cerdas
- Alex Marquez Tersinggung Dituduh Selalu Ngalah ke Marc Marquez, Merasa Tak Dihormati Sebagai Pembalap
- Eks Bos Petronas Yamaha Sebut MotoGP Berubah dari 'Ducati Cup' Jadi 'Marquez Championship'
- Link Live Streaming Formula 1 2025, Jangan Lupa Dukung Pembalap Jagoanmu!
HIGHLIGHT
- 5 Pemain Gratisan yang Bisa Direkrut Manchester Un...
- Di Mana Mereka Sekarang? 4 Pemain 17 Tahun yang Pe...
- 7 Eks Pemain Real Madrid yang Bersinar di Tempat L...
- 10 Opsi Striker untuk Man United: Solusi Ruben Amo...
- 5 Pemain yang Pernah Membela PSG dan Liverpool
- 7 Mantan Rekan Setim Cristiano Ronaldo yang Pernah...
- Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Diminta Pau...