
Sirkuit ini mendapatkan banyak kritikan dari para pebalap usai uji coba resmi pada 19-20 Juli lalu. Modifikasi Tikungan 10 dilakukan pada hari Kamis (11/8) untuk mengurangi risiko insiden serius dengan cara menjauhkan garis balap dari dinding pembatas.
"Lintasan ini sangat cepat, dan lintasan cepat selalu berbahaya, terutama di area exit Tikungan 8. Dalam lap normal, Anda bisa lewat dengan mudah, tapi harus dengan kecepatan tinggi, sementara dinding pembatas sangat dekat. Bagi saya, ini titik paling berbahaya yang harus diperbaiki di musim mendatang," ujar Rossi pada Motorsport.
Rider tim pabrikan Ducati Corse, Andrea Dovizioso pun melempar komentar senada, dengan menambahkan Tikungan 4. "Seperti yang Vale katakan, kami jelas harus melakukan perubahan di Tikungan 8, begitu juga Tikungan 4, di mana area run-off tak cukup besar," tuturnya.
Tandem Rossi, Jorge Lorenzo yang melempar kritik soal area pengereman Tikungan 3, juga yakin modifikasi Tikungan 10 tak punya banyak pengaruh. "Tak banyak perubahan. Kami memang akan melaju lebih pelan, lebih jauh dari dinding, tapi tetap sama saja, karena run-off-nya berupa aspal," pungkas Por Fuera. [initial]
Advertisement
LATEST UPDATE
-
Piala Eropa 21 Maret 2025 06:01
-
Piala Eropa 21 Maret 2025 05:55
-
Piala Eropa 21 Maret 2025 05:52
-
Piala Eropa 21 Maret 2025 05:41
-
Piala Eropa 21 Maret 2025 05:32
-
Amerika Latin 21 Maret 2025 05:30
MOST VIEWED
- Lempar Pujian Selangit Usai MotoGP Argentina, Gigi Dall'Igna Sebut Marc Marquez Pembalap Cerdas
- Alex Marquez Tersinggung Dituduh Selalu Ngalah ke Marc Marquez, Merasa Tak Dihormati Sebagai Pembalap
- Eks Bos Petronas Yamaha Sebut MotoGP Berubah dari 'Ducati Cup' Jadi 'Marquez Championship'
- Link Live Streaming Formula 1 2025, Jangan Lupa Dukung Pembalap Jagoanmu!
HIGHLIGHT
- 5 Pemain Gratisan yang Bisa Direkrut Manchester Un...
- Di Mana Mereka Sekarang? 4 Pemain 17 Tahun yang Pe...
- 7 Eks Pemain Real Madrid yang Bersinar di Tempat L...
- 10 Opsi Striker untuk Man United: Solusi Ruben Amo...
- 5 Pemain yang Pernah Membela PSG dan Liverpool
- 7 Mantan Rekan Setim Cristiano Ronaldo yang Pernah...
- Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Diminta Pau...