
Bola.net - - Pembalap Movistar Yamaha MotoGP, Valentino Rossi mengaku takjub melihat performa rider Ducati Corse, Jorge Lorenzo yang sukses memecahkan rekor catatan waktu yang pernah dibubuhkan sebuah motor dalam sejarah Sirkuit Sepang di uji coba pramusim Malaysia pada Selasa (30/1).
Desmosedici GP18 memang diklaim memiliki sasis berbeda dengan versi pendahulunya, membuat motor ini kian mudah 'diajak' berpindah arah di tikungan, masalah yang tadinya mendera Ducati selama bertahun-tahun. Kini, Lorenzo bahkan menyatakan bahwa GP18 lebih cocok untuk gaya balapnya.
"Jorge telah bekerja dengan sangat baik dan mungkin ia akan tampil kompetitif, karena saat ini Ducati adalah motor terbaik. Tapi kita lihat saja nanti, karena ritme semua rider di uji coba sungguh setara. Tujuh atau delapan rider punya ritme yang mirip. Yang penting kami harus ikut bertarung di depan," ujar Rossi kepada Marca.
Jorge Lorenzo (c) AFP
The Doctor sendiri mengalami kesulitan. Usai mendominasi hari pertama, ia mencatatkan waktu tercepat kedua pada hari kedua, namun melorot ke posisi kedelapan di hari ketiga. Sang tandem, Maverick Vinales yang mencatat waktu tercepat pada hari kedua, malah terjun bebas ke posisi 18 pada hari ketiga.
"Entah apa yang terjadi. Tapi ini bukan pertama kali terjadi. Saya berharap bisa memperbaiki catatan waktu, tapi tak bisa. Apa ini karena ban? Apa karena suhunya lebih tinggi? Saya tak bilang bahwa saya cemas, tapi saya ingin tahu apa yang sedang terjadi. Kami sudah memeriksa data, tapi kami belum tahu penyebabnya," tutur Rossi.
Meski begitu, rider Italia ini menyatakan bahwa uji coba tersebut tak sepenuhnya negatif. "Saya masih suka motor baru kami, meski kami kesulitan di hari ketiga. Saya punya ritme baik dan tiga hari uji coba ini sangat positif. Bagaimanapun, situasi kami lebih baik dari setahun lalu," tutup Rossi.
Advertisement
LATEST UPDATE
-
Piala Eropa 21 Maret 2025 04:55
-
Piala Eropa 21 Maret 2025 04:48
-
Tim Nasional 21 Maret 2025 04:00
-
Olahraga Lain-Lain 21 Maret 2025 03:55
-
Tim Nasional 21 Maret 2025 03:36
-
Amerika Latin 21 Maret 2025 03:00
MOST VIEWED
- Lempar Pujian Selangit Usai MotoGP Argentina, Gigi Dall'Igna Sebut Marc Marquez Pembalap Cerdas
- Alex Marquez Tersinggung Dituduh Selalu Ngalah ke Marc Marquez, Merasa Tak Dihormati Sebagai Pembalap
- Eks Bos Petronas Yamaha Sebut MotoGP Berubah dari 'Ducati Cup' Jadi 'Marquez Championship'
- Link Live Streaming Formula 1 2025, Jangan Lupa Dukung Pembalap Jagoanmu!
HIGHLIGHT
- 5 Pemain Gratisan yang Bisa Direkrut Manchester Un...
- Di Mana Mereka Sekarang? 4 Pemain 17 Tahun yang Pe...
- 7 Eks Pemain Real Madrid yang Bersinar di Tempat L...
- 10 Opsi Striker untuk Man United: Solusi Ruben Amo...
- 5 Pemain yang Pernah Membela PSG dan Liverpool
- 7 Mantan Rekan Setim Cristiano Ronaldo yang Pernah...
- Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Diminta Pau...