
Saat ini, Vinales menjadi sorotan banyak pihak, mengingat Yamaha Motor Racing ngebet menggaetnya sebagai pengganti Jorge Lorenzo yang telah resmi akan membela Ducati Corse tahun depan. Kepada Motorsport, Lucchinelli mengaku ragu Rossi akan mampu menekan Vinales.
"Vale punya perpanjangan kontrak dua tahun, dengan tambahan tahun ini, ia berhasil 'mengganggu' Jorge. Padahal saya pikir ia bakal konsisten tertinggal. Tapi saya rasa tak akan mudah baginya untuk tetap berada di depan Mack. Vale tahu itu," ujar pria asal Italia ini.
Lucchinelli pun menambahkan, bahwa pengakuan Vinales sebagai penggemar Rossi sejak kecil justru akan membuat percikan persaingan ketat bila keduanya benar-benar bertandem tahun depan.
"Vale merupakan referensi bagi Mack. Jadi mengalahkan Vale sudah merupakan kemenangan baginya. Ia bisa saja finis keempat, tapi jika seorang sembilan kali juara dunia finis di belakangnya, perhatian orang akan jadi miliknya," tutup Lucchinelli. [initial]
Advertisement
LATEST UPDATE
-
Tim Nasional 20 Maret 2025 07:29
-
Tim Nasional 20 Maret 2025 07:24
-
Piala Eropa 20 Maret 2025 07:21
-
Tim Nasional 20 Maret 2025 07:16
-
Tim Nasional 20 Maret 2025 07:14
-
Tim Nasional 20 Maret 2025 07:08
HIGHLIGHT
- 5 Pemain Gratisan yang Bisa Direkrut Manchester Un...
- Di Mana Mereka Sekarang? 4 Pemain 17 Tahun yang Pe...
- 7 Eks Pemain Real Madrid yang Bersinar di Tempat L...
- 10 Opsi Striker untuk Man United: Solusi Ruben Amo...
- 5 Pemain yang Pernah Membela PSG dan Liverpool
- 7 Mantan Rekan Setim Cristiano Ronaldo yang Pernah...
- Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Diminta Pau...