Valentino Rossi Acungkan Jempol untuk Kinerja Galbusera

Valentino Rossi Acungkan Jempol untuk Kinerja Galbusera
Valentino Rossi (c) AFP
Bola.net - Pebalap Movistar Yamaha MotoGP, Valentino Rossi mengacungkan jempol untuk kinerja Silvano Galbusera, kepala mekanik barunya yang menggantikan Jeremy Burgess mulai musim ini.

Bersama Burgess, Rossi meraih tujuh gelar dunia MotoGP, namun akhir tahun lalu The Doctor secara mengejutkan mendepak pria asal Australia itu dan menggaet Galbusera.

"Saya sangat menyukai cara kerja Silvano. Saya senang. Saya oke-oke saja dengan Jerry (sapaan akrab Burgess), tapi saya merasa sangat nyaman dengan Silvano. Ia bekerja sangat keras dan selalu ingin menemukan hal baru," ujarnya kepada MCN.

Rossi pun senang Galbusera berhubungan baik dengan para mekaniknya yang selama ini telah terbiasa bekerja dengan Burgess. "Ia punya hubungan baik dengan para mekanik saya yang berasal dari Australia. Mereka memang syok saat menjalani perubahan ini, namun kini mereka sudah baik-baik saja," tutupnya.  (mcn/kny)