
- Usai berkompetisi di Moto3 dan Moto2, resmi sudah Sepang International Circuit (SIC) bakal melebarkan sayap di MotoGP musim depan. Tim yang akan bernama Petronas Yamaha Sepang Racing ini juga telah menentukan kedua ridernya.
Di sela pekan balap MotoGP Inggris di Sirkuit Silverstone dua pekan lalu, Franco Morbidelli dan Fabio Quartararo dinyatakan bakal menjadi rider mereka. Morbidelli merupakan juara dunia Moto2 2017 sekaligus anggota VR46 Riders Academy. Ia dipastikan akan mendapat motor YZR-M1 yang setara dengan milik Valentino Rossi dan Maverick Vinales.
Advertisement
Di lain sisi, keputusan SIC merekrut Quartararo cukup kontroversial. Rider Prancis ini memang merupakan dua kali juara CEV Moto3, namun masih berusia 19 tahun. Saat ini ia masih membela Speed Up Racing di Moto2. El Diablo akan mengendarai YZR-M1 versi 2018, yang dikendarai Rossi dan Vinales musim ini.
Selain Morbidelli dan Quartararo, Cal Crutchlow juga mendapat kepastian baru soal masa depannya. Kontrak Crutchlow dengan Honda yang tadinya akan habis pada akhir 2019, resmi diperpanjang sampai akhir 2020. Meski berstatus rider pabrikan, ia akan tetap berseragam LCR Honda dan membantu Marc Marquez dan Jorge Lorenzo mengembangkan RC213V.
Berikut daftar tim dan pembalap MotoGP 2019.
Tim Pabrikan
Repsol Honda- Marc Marquez (sampai akhir 2020 - kontrak pabrikan)
- Jorge Lorenzo (2020 - pabrikan)
- Andrea Dovizioso (2020 - pabrikan)
- Danilo Petrucci (2019 - pabrikan)
- Maverick Vinales (2020 - pabrikan)
- Valentino Rossi (2020 - pabrikan)
- Alex Rins (2020 - pabrikan)
- Joan Mir (2020 - pabrikan)*
- Johann Zarco (2020 - pabrikan)
- Pol Espargaro (2020 - pabrikan)
- Aleix Espargaro (2020 - pabrikan)
- Andrea Iannone (2020 - pabrikan)
Tim Satelit
LCR - Honda
- Cal Crutchlow (2020 - pabrikan)
- Kandidat rider kedua: Takaaki Nakagami
Pramac Racing - Ducati
- Francesco Bagnaia (2020 - pabrikan)*
- Jack Miller (2019 - pabrikan)
Avintia Racing - Ducati
- Kandidat rider pertama: Tito Rabat
- Kandidat rider kedua: Xavier Simeon, Karel Abraham
Tech 3 Racing - KTM
- Miguel Oliveira (2019 - pabrikan)*
- Hafizh Syahrin (2019)
Petronas Yamaha Sepang Racing
- Franco Morbidelli (2019 - pabrikan)
- Fabio Quartararo (2019)*
*) debutan
Advertisement
LATEST UPDATE
-
Amerika Latin 21 Maret 2025 06:34
-
Piala Eropa 21 Maret 2025 06:22
-
Tim Nasional 21 Maret 2025 06:21
-
Piala Eropa 21 Maret 2025 06:04
-
Piala Eropa 21 Maret 2025 06:01
-
Piala Eropa 21 Maret 2025 05:55
MOST VIEWED
- Lempar Pujian Selangit Usai MotoGP Argentina, Gigi Dall'Igna Sebut Marc Marquez Pembalap Cerdas
- Alex Marquez Tersinggung Dituduh Selalu Ngalah ke Marc Marquez, Merasa Tak Dihormati Sebagai Pembalap
- Eks Bos Petronas Yamaha Sebut MotoGP Berubah dari 'Ducati Cup' Jadi 'Marquez Championship'
- Link Live Streaming Formula 1 2025, Jangan Lupa Dukung Pembalap Jagoanmu!
HIGHLIGHT
- 5 Pemain Gratisan yang Bisa Direkrut Manchester Un...
- Di Mana Mereka Sekarang? 4 Pemain 17 Tahun yang Pe...
- 7 Eks Pemain Real Madrid yang Bersinar di Tempat L...
- 10 Opsi Striker untuk Man United: Solusi Ruben Amo...
- 5 Pemain yang Pernah Membela PSG dan Liverpool
- 7 Mantan Rekan Setim Cristiano Ronaldo yang Pernah...
- Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Diminta Pau...