Uji Coba Lebih Baik, Lorenzo Menyesal Tak Pilih Ban Lunak

Uji Coba Lebih Baik, Lorenzo Menyesal Tak Pilih Ban Lunak
Jorge Lorenzo (c) AFP
Bola.net - Setelah menjalani uji coba Jerez, Spanyol, Senin (5/5), pebalap Movistar Yamaha MotoGP, Jorge Lorenzo berpendapat ban lunak bisa menjadi opsi terbaiknya untuk balapan.

Setelah hanya finis keempat dan gagal podium, Lorenzo langsung menempati posisi tercepat kedua di uji coba tersebut. Ia mencatatkan 1 menit 38,999 detik, hanya tertinggal 0,262 detik di belakang Marc Marquez.

"Kami fokus pada elektronik dan pengereman, dan hasilnya meningkat tajam. Kami juga menjajal suspensi belakang untuk mengurangi gerakan dan spin saat akselerasi," ujarnya seperti yang dilansir Crash.net.

Lorenzo pun tak sabar menanti MotoGP Prancis dua pekan mendatang. "Berkat uji coba ini, saya lebih percaya diri saat membuka gas. Saya rasa ban lunak membuat ritme kami lebih konstan. Andai kami menggunakannya akhir pekan lalu, mungkin hasilnya akan lebih baik. Kami akan fokus pada ban itu di Prancis nanti," tutupnya. [initial]

Sumber: Crash.net (cn/kny)