
Seperti Aprilia Racing, Suzuki memiliki kebebasan dalam menjalani uji coba, dan uji coba di Valencia ini dilakukan untuk memperbaiki traksi dan grip GSX-RR. Maverick Vinales dan Aleix Espargaro menjajal dua sasis baru dengan spesifikasi berbeda, mengingat tahun ini mereka lebih memilih sasis dengan desain tahun lalu.
"Uji coba ini positif, kami butuh efisiensi pada traksi. Suzuki menyediakan banyak perangkat dan konfigurasi untuk dicoba, jadi kami menjajal sasis baru dan kombinasi setup. GSX-RR sudah bagus, terutama soal agilitas dan performa di tikungan cepat, tapi ada beberapa hal yang masih kurang," ujar Vinales.
Aleix Espargaro (c) Suzuki Racing
Espargaro juga melontarkan komentar senada dan merasa puas atas uji coba ini. Menurutnya, Suzuki kembali mengalami kemajuan di area sasis, dan ia siap mengonfirmasi perbaikan performa ini di seri kandangnya, MotoGP Catalunya, Spanyol pada 3-5 Juni mendatang.
"Kami masih dalap proses pengembangan dan kami harus tumbuh secepat mungkin. Kami punya banyak hal untuk dicoba dan pabrikan bekerja dengan sangat keras. Kami punya dua sasis berbeda, dan salah satunya terasa baik. Tapi kami masih harus mengevaluasinya lebih jauh," pungkas Espargaro. [initial]
Advertisement
LATEST UPDATE
-
Piala Eropa 21 Maret 2025 05:41
-
Piala Eropa 21 Maret 2025 05:32
-
Amerika Latin 21 Maret 2025 05:30
-
Tim Nasional 21 Maret 2025 05:29
-
Liga Spanyol 21 Maret 2025 05:24
-
Piala Eropa 21 Maret 2025 05:12
MOST VIEWED
- Lempar Pujian Selangit Usai MotoGP Argentina, Gigi Dall'Igna Sebut Marc Marquez Pembalap Cerdas
- Alex Marquez Tersinggung Dituduh Selalu Ngalah ke Marc Marquez, Merasa Tak Dihormati Sebagai Pembalap
- Eks Bos Petronas Yamaha Sebut MotoGP Berubah dari 'Ducati Cup' Jadi 'Marquez Championship'
- Link Live Streaming Formula 1 2025, Jangan Lupa Dukung Pembalap Jagoanmu!
HIGHLIGHT
- 5 Pemain Gratisan yang Bisa Direkrut Manchester Un...
- Di Mana Mereka Sekarang? 4 Pemain 17 Tahun yang Pe...
- 7 Eks Pemain Real Madrid yang Bersinar di Tempat L...
- 10 Opsi Striker untuk Man United: Solusi Ruben Amo...
- 5 Pemain yang Pernah Membela PSG dan Liverpool
- 7 Mantan Rekan Setim Cristiano Ronaldo yang Pernah...
- Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Diminta Pau...