Uji Coba di Malaysia, Para Pebalap MotoGP Luka-Luka

Uji Coba di Malaysia, Para Pebalap MotoGP Luka-Luka
Marc Marquez (c) AFP
Bola.net - Para pebalap MotoGP baru saja usai menjalani uji coba pramusim pertama di Sirkuit Sepang, Malaysia pada 4-6 Februari.

Menurut beberapa di antaranya, uji coba di Malaysia cukup berat akibat cuaca yang sangat panas. Berkat kondisi ini pula, tampaknya para pebalap harus bekerja ekstra keras dalam menggeber motor.

Beberapa pebalap bahkan mengalami luka dan lecet di bagian tangan dan kaki mereka. Berikut para pebalap yang mengaku mendapatkan luka saat menjalani uji coba di Malaysia. (twr/kny)
1 dari 5 halaman

Nicky Hayden

Nicky Hayden

Juara dunia MotoGP 2006 yang kini membela Drive M7 Aspar Honda, Nicky Hayden mengalami lecet-lecet pada kakinya. Ia pun mengunggah foto kaki kanannya melalui Twitter.

"Motor saya mengeluarkan banyak panas pagi ini hingga kaki saya melepuh," ujar Hayden pada hari terakhir uji coba.
2 dari 5 halaman

Cal Crutchlow - 1

Cal Crutchlow - 1

Pebalap baru Ducati, Cal Crutchlow juga mengalami lecet-lecet pada kedua tangannya sejak hari kedua uji coba. Ia juga mengunggah foto tangannya melalui Twitter.
3 dari 5 halaman

Cal Crutchlow - 2

Cal Crutchlow - 2

Pada hari terakhir uji coba, kondisi tangan Crutchlow bertambah parah. Tidak hanya lecet, telapak tangannya pun terlihat biru karena lebam.
4 dari 5 halaman

Marc Marquez

Marc Marquez

Sama seperti Crutchlow, juara dunia bertahan dari Repsol Honda, Marc Marquez juga mengalami lecet dan lebam pada telapak tangannya.

"Hampir seperti tangan @RafaelNadal!" tulis Marquez melalui akun Twitter pada hari kedua uji coba.
5 dari 5 halaman

Scott Redding

Scott Redding

Setelah Marquez mengunggah foto tangannya di Twitter, debutan Go & Fun Honda Gresini, Scott Redding juga 'tak mau kalah'. Pebalap asal Inggris inipun memamerkan tangannya yang lecet kepada Marquez melalui Twitter.