Ubah Pola Latihan, Alex Marquez Tetap Profesional Meski Setim dengan Kakak

Ubah Pola Latihan, Alex Marquez Tetap Profesional Meski Setim dengan Kakak
Pebalap Repsol Honda, Alex Marquez (c) HRC

Bola.net - Mengingat dirinya naik ke MotoGP secara mendadak, Alex Marquez harus bekerja ekstra keras untuk mempersiapkan diri, terutama fisiknya, menjelang 2020. Hal ini disampaikan rider anyar Repsol Honda tersebut kepada MotoGP.com.

Usai menjalani uji coba pascamusim di Valencia dan Jerez, Marquez menyatakan bahwa dirinya harus mengubah pola latihan, memperkuat beberapa area tubuh, terutama bahu dan lengannya, demi mampu mengendalikan motor MotoGP yang jauh lebih bertenaga ketimbang Moto2.

"Saya harus berlatih demi memperkuat area spesifik pada tubuh saya. Saya masih harus melihat mana yang harus area mana yang harus saya tingkatkan. Tapi yang jelas bahu. Kaki tak terlalu buruk. Saya merasa cukup oke. Pada area tangan, saya masih butuh kekuatan lebih," ujarnya.

1 dari 2 halaman

Persiapkan Diri Jelang Uji Coba Sepang

Marquez, yang memiliki tinggi 179 cm dan berat badan 64 kg, menyatakan dirinya harus menambah massa otot sebelum menjalani uji coba pramusim di Sirkuit Sepang, Malaysia, pada 2-4 dan 7-9 Februari mendatang.

"Saya harus sedikit mengubah latihan, serta menambah berat badan dan otot demi mempersiapkan diri untuk uji coba Sepang, mengingat trek ini paling sulit akibat kondisinya yang panas. Saya pun harus siap," ungkap juara dunia Moto3 2014 dan Moto2 2019 ini.

2 dari 2 halaman

Punya Tugas Masing-Masing

Terkait fakta bahwa dirinya bertandem dengan sang kakak, Marc Marquez, rider 23 tahun ini mengaku belum menemukan kendala berarti. Meski merasakan atmosfer positif, Marquez mengaku akan tetap bersikap profesional pada sang kakak dan akan fokus pada pekerjaannya sendiri.

"Berbagi garasi dengan kakak saya baik-baik saja. Tapi kami tetap pebalap profesional, jadi kami akan bekerja dengan tim masing-masing. Contohnya, dalam uji coba Jerez, kami tak saling bicara. Kami fokus pada tugas masing-masing: ia coba memperbaiki motor, sementara saya berusaha adaptasi," tutupnya.