Terdepak dari Moto2, Mattia Pasini Ogah ke WSBK

Terdepak dari Moto2, Mattia Pasini Ogah ke WSBK
Mattia Pasini (c) AFP
Bola.net - Pebalap asal Italia, Mattia Pasini mengaku ogah hijrah ke World Superbike (WSBK) meski terdepak dari NGM Forward Racing dan belum memiliki tim baru untuk Moto2 2015. Hal ini ia sampaikan dalam wawancaranya bersama GPOne.

Sahabat Valentino Rossi ini pernah membalap di MotoGP. Prestasinya di kelas feeder pun tak buruk. Selama berkarir di Grand Prix, Pasini mengoleksi 26 podium, termasuk 10 kemenangan yang ia raih saat turun di GP125 dan GP250.

"Meski saya suka WSBK, target saya adalah juara dunia di GP. Saya rasa itu memungkinkan. Saya masih ingin turun di Moto2. Siapapun yang percaya pada talenta saya, saya siap turun," ujar pebalap berusia 29 tahun ini.

Pasini pun mengaku masih menjaga stamina meski nasibnya belum jelas. "Saya melakukan kesalahan dan saya belajar dari itu semua. Sampai sekarang saya masih berlatih fisik meski tak punya tim. Dengan begitu saya akan siap bila ada yang menggaet saya," tutupnya. (gpo/kny)