Tercepat, Lorenzo Yakin Bridgestone Segera Dapat Solusi

Tercepat, Lorenzo Yakin Bridgestone Segera Dapat Solusi
Jorge Lorenzo (c) AFP
Bola.net - Pebalap Movistar Yamaha MotoGP, Jorge Lorenzo berhasil mendominasi tiga uji coba pramusim MotoGP 2014 di Phillip Island, Australia, 3-5 Maret. Pebalap Spanyol ini mencatatkan waktu 1 menit 29,068 detik.

Meski begitu, Lorenzo mengaku ban Bridgestone versi tahun lalu masih lebih baik untuk mencatatkan waktu, namun mustahil digunakan untuk balapan setelah adanya masalah ban di tempat yang sama tahun lalu.

"Saya melakukan simulasi balap, meski ban yang saya gunakan tak sebaik ban tahun lalu. Ban itu kekurangan grip saat traksinya sedikit, terutama di sisi kanan. Semoga Bridgestone paham kombinasi apa yang baik untuk balapan," ujarnya kepada MCN.

Pada hari ketiga, Lorenzo menjalani simulasi balap sebanyak 25 lap. Ia pun yakin Bridgestone akan segera mendapatkan ban ideal untuk balapan di Australia pada bulan Oktober mendatang.

"Uji coba ini positif. Bridgestone memiliki banyak informasi dan mereka tahu lebih dalam soal ban jenis apa yang baik digunakan. Sisi kiri ban belakang sangat konstan dengan grip yang baik, namun sisi kanannya cukup hancur, dan saya bermasalah di tikungan ke kanan," tutupnya. (mcn/kny)