
Bola.net - CEO Aprilia Racing, Massimo Rivola, menegaskan bahwa sidang Pengadilan Arbitrase Olahraga (CAS) yang akan digelar pada 15 Oktober 2020 mendatang akan menjadi penentu masa depan Andrea Iannone di timnya pada MotoGP 2021. Hal ini ia nyatakan kepada The Race, Selasa (22/9/2020).
Pada 17 Desember 2019 lalu, Iannone dijatuhi larangan balap selama 18 bulan usai sampel urin yang diambil usai MotoGP Malaysia pada 3 November 2019 positif mengandung drostanolone, substansi steroid terlarang untuk atlet menurut Agen Anti-Doping Dunia (WADA).
Pada Februari lalu, Iannone dan tim pengacaranya berdalih bahwa substansi tersebut masuk ke dalam tubuh The Maniac akibat konsumsi daging selama di Asia. Mereka juga menyajikan bukti tes sampel rambut dalam sidang Pengadilan FIM (CDI) yang membuktikan bahwa Iannone tak mengonsumsi drostanolone selama lima bulan terakhir.
Advertisement
Ogah Buang Waktu Setahun Lagi
Iannone dan WADA pun menyeret pertarungan mereka ke CAS. Iannone menuntut hukuman larangan balap selama 18 bulan dicabut, sementara WADA menuntut hukumannya untuk diperpanjang menjadi 4 tahun. Akibat pandemi Covid-19, sidang ditunda menjadi 15 Oktober, dan Aprilia sangat menantikan hasilnya.
Rivola pun menyatakan, jika dalam sidang itu Iannone dinyatakan tak bersalah, Aprilia akan memperpanjang kontraknya, yang sejatinya habis pada akhir musim nanti. Namun, jika ia tetap dinyatakan bersalah, maka Aprilia bakal 'move on' dan mencari rider lain untuk musim 2021.
"Kami ogah buang waktu setahun lagi untuk menunggu. Kami putuskan untuk bertahan dengannya karena ia membuktikan kepada kami bahwa secara ilmiah, ia tak bersalah, dan ada alasan bagus mengapa mereka bisa mengurangi larangan balap 18 bulan jadi setahun saja," ujar Rivola.
Andrea Dovizioso vs Cal Crutchlow
Di lain sisi, Rivola pun tak memungkiri bahwa pihaknya punya dua opsi pengganti Iannone, yakni Andrea Dovizioso yang resmi hengkang dari Ducati akhir tahun ini, dan Cal Crutchlow yang terdepak dari LCR Honda. Menurut pria Italia ini, Dovizioso merupakan opsi paling menarik.
"Dovi opsi paling memungkinkan yang kami punya. Ini momen yang cukup unik. Tapi kami selalu bilang kami ingin lanjut kerja sama dengan Andrea yang satu lagi, dan ini prioritas kami. Tapi jika tak bisa, kami akan melakukan yang terbaik demi membawa Dovi ke tim kami," tuturnya.
"Tapi mungkin permintaan Dovi bakal kelewat tinggi untuk kami, jadi kami juga mempertimbangkan Cal, rider yang cepat dan juga menarik. Jujur saja, jika melihat 'pasar' pembalap, kami punya beberapa opsi yang bagus. Kurang lebih memang mahal, tapi keduanya bagus," pungkas Rivola.
Sumber: The Race
Video: Momen Franco Morbidelli Raih Kemenangan Perdana di MotoGP San Marino
Baca Juga:
- Marc Marquez Ogah Salahkan Dokter Soal Cedera Lengannya
- Jorge Martin Akhirnya Negatif Covid-19, Boleh Ikut Moto2 Catalunya
- 4 Penghambat Valentino Rossi Turunkan Tim di MotoGP 2021
- Gagal Turunkan Tim di MotoGP, Michael Jordan Bentuk Tim NASCAR
- Rider Lain Kesulitan Naik Honda, Pol Espargaro Malah Penasaran
Advertisement
Berita Terkait
-
Otomotif 22 September 2020 09:54
Andrea Dovizioso: Jadi Test Rider Yamaha, Suzuki, atau Justru KTM?
-
Otomotif 22 September 2020 09:18
Andrea Dovizioso Anggap Joan Mir Musuh Paling Berbahaya di MotoGP 2020
-
Otomotif 21 September 2020 12:55
Andrea Dovizioso Tak Terima MotoGP 2020 Dianggap Bergengsi Rendah
-
Otomotif 21 September 2020 12:16
-
Otomotif 20 September 2020 20:05
Klasemen Sementara MotoGP 2020 Usai Seri Misano, Emilia Romagna
LATEST UPDATE
-
Liga Spanyol 20 Maret 2025 12:45
-
Tim Nasional 20 Maret 2025 12:41
-
Otomotif 20 Maret 2025 12:34
-
Tim Nasional 20 Maret 2025 12:30
-
Tim Nasional 20 Maret 2025 12:29
-
Liga Inggris 20 Maret 2025 12:15
HIGHLIGHT
- 5 Pemain Gratisan yang Bisa Direkrut Manchester Un...
- Di Mana Mereka Sekarang? 4 Pemain 17 Tahun yang Pe...
- 7 Eks Pemain Real Madrid yang Bersinar di Tempat L...
- 10 Opsi Striker untuk Man United: Solusi Ruben Amo...
- 5 Pemain yang Pernah Membela PSG dan Liverpool
- 7 Mantan Rekan Setim Cristiano Ronaldo yang Pernah...
- Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Diminta Pau...