Tak Suka Prediksi, Lorenzo Jadikan Marquez Acuan

Tak Suka Prediksi, Lorenzo Jadikan Marquez Acuan
Jorge Lorenzo (c) AFP
Bola.net - Pebalap Movistar Yamaha MotoGP, Jorge Lorenzo mengaku tak mau memprediksi pertarungan macam apa yang akan ia jalani musim ini. Dirinya hanya berpendapat perebutan gelar dunia akan sengit dan peluang seluruh pebalap papan atas kian besar.

Lorenzo pun menjadikan rider Repsol Honda, Marc Marquez sebagai acuan. "Saya tak suka memprediksi. Lebih baik menunggu hingga seri pembuka untuk mengetahuinya. Yang jelas, Honda dan Marc akan tetap menjadi acuan kami," ujarnya kepada Cycle World.

Meski begitu, dua kali juara dunia MotoGP ini tak mau meremehkan pebalap lain. Lorenzo yakin sang tandem, Valentino Rossi serta Dani Pedrosa akan tampil lebih beringas, belum lagi duet Ducati, Andrea Dovizioso dan Andrea Iannone yang progresnya terus meningkat.

"Vale dan Dani juga akan menjadi rival yang kuat. Saya rasa Ducati juga akan berusaha merebut kemenangan di beberapa seri. Secara keseluruhan, saya rasa akan ada pertarungan sengit dan peluang juara lebih terbuka untuk semua orang," tutup Por Fuera. (sw/kny)