Tak Muda Lagi, Valentino Rossi Makin Giat Latihan Fisik

Tak Muda Lagi, Valentino Rossi Makin Giat Latihan Fisik
Valentino Rossi (c) AFP
Bola.net - Pebalap Yamaha Factory Racing yang akan berusia 35 tahun pada 16 Februari mendatang, Valentino Rossi mengaku akan lebih giat menjalani latihan fisik sepanjang musim MotoGP 2014.

Pebalap asal Italia ini tampaknya menyadari bahwa kondisi fisiknya sudah tak seprima tiga rival terberatnya, Marc Marquez, Jorge Lorenzo dan Dani Pedrosa.

"Saya bekerja sangat keras selama musim dingin. Saya pun merasa lebih kuat dibanding tahun lalu. Saya juga akan melakukan latihan selama musim ini berlangsung. Saya ingin tetap menempel tiga pebalap terdepan. Uji coba pertama memang positif, tapi itu hanya permulaan. Kami harus tetap konsisten," ujar Rossi kepada SpeedWeek.com.

Dalam uji coba pramusim Malaysia pekan lalu, Rossi berhasil menempel catatan waktu Marquez dengan menembus posisi kedua, mengalahkan rekan setimnya sendiri, Lorenzo. (sw/kny)