Tak Main-Main, Akira Tekad Comeback ke MotoGP

Tak Main-Main, Akira Tekad Comeback ke MotoGP
Dominique Aegerter (c) AFP
Bola.net - Perusahaan engine tuner Akira tampaknya memang tak main-main soal proyeknya untuk kembali ke MotoGP dalam waktu dekat, yakni setelah 'didepak' oleh Avintia Racing yang mulai musim ini menggunakan motor Open Ducati Desmosedici GP14.1.

Akira sendiri telah melakukan uji coba bersama pebalap Moto2, Dominique Aegerter di Jerez, Spanyol pada 26-27 Januari lalu. Pebalap Swiss itu mengendarai motor prototipe Akira yang didukung mesin Kawasaki ZX-10R dan fairing motor Kawasaki MotoGP 2008, ZX-RR.

"Semoga ada tim MotoGP yang tertarik, Jika kami mampu meningkatkan performa motor. Tenaga mesin kami pun sudah lebih besar dari motor Kawasaki World Superbike, yang juga dikembangkan Akira," ujar Kepala Pengembangan Akira, Bertrand Carre kepada Speedweek.

Carre pun mengaku akan melakukan uji coba kedua 2-3 bulan lagi, meski belum memastikan apakah Aegerter akan kembali. "Masih terlalu dini mencari tim yang mau bekerja sama dengan kami. Jika performa motor ini sebagus harapan, maka kami akan menghubungi tim-tim balap," tutupnya. (sw/kny)