
Bola.net - Sergio Perez berharap ia bisa lebih menikmati Formula 1 GP Eropa di Valencia akhir pekan ini. Tahun lalu, ia membalap di tempat yang sama sembari berjuang menahan sakit kepala dan mual setelah mengalami kecelakaan hebat di Monaco.
Sedangkan musim ini, Perez memiliki kepercayaan diri yang lebih tinggi setelah meraih podium di Sirkuit Gilles Villeneuve, Kanada. Di sana ia berhasil finis di posisi ketiga, hanya lima detik di belakang sang pemenang, Lewis Hamilton.
"Saya sangat menikmati hasil Montreal, dan kini saya menginginkan hasil yang lebih dari itu," ujar Perez. "Saya menyukai lintasan Valencia. Atmosfer selama balapan di sana begitu menakjubkan, kami beraksi begitu dekat dengan para penggemar."
"Saya tidak memiliki kenangan manis dalam debut saya di Valencia. Balapan tahun lalu begitu sulit. Saat itu saya kembali balapan sejak mengalami kecelakaan hebat di Monaco, dan saya tidak cukup fit," lanjutnya.
"Valencia Street memiliki lintasan lurus yang cukup panjang dan memiliki beberapa tikungan yang menuntut pengereman yang dalam. Apa yang kami pelajari di Montreal akan sangat penting dalam menghadapi balapan di sana," pungkasnya.
Perez, yang telah meraih dua podium sejauh ini, berada di peringkat kesembilan dalam klasemen sementara pebalap dengan total 19 poin. (gpu/kny)
Sedangkan musim ini, Perez memiliki kepercayaan diri yang lebih tinggi setelah meraih podium di Sirkuit Gilles Villeneuve, Kanada. Di sana ia berhasil finis di posisi ketiga, hanya lima detik di belakang sang pemenang, Lewis Hamilton.
"Saya sangat menikmati hasil Montreal, dan kini saya menginginkan hasil yang lebih dari itu," ujar Perez. "Saya menyukai lintasan Valencia. Atmosfer selama balapan di sana begitu menakjubkan, kami beraksi begitu dekat dengan para penggemar."
"Saya tidak memiliki kenangan manis dalam debut saya di Valencia. Balapan tahun lalu begitu sulit. Saat itu saya kembali balapan sejak mengalami kecelakaan hebat di Monaco, dan saya tidak cukup fit," lanjutnya.
"Valencia Street memiliki lintasan lurus yang cukup panjang dan memiliki beberapa tikungan yang menuntut pengereman yang dalam. Apa yang kami pelajari di Montreal akan sangat penting dalam menghadapi balapan di sana," pungkasnya.
Perez, yang telah meraih dua podium sejauh ini, berada di peringkat kesembilan dalam klasemen sementara pebalap dengan total 19 poin. (gpu/kny)
Advertisement
LATEST UPDATE
-
Tim Nasional 25 Maret 2025 00:25
-
Tim Nasional 24 Maret 2025 22:06
-
Liga Italia 24 Maret 2025 21:58
-
Tim Nasional 24 Maret 2025 21:48
-
Tim Nasional 24 Maret 2025 21:45
-
Tim Nasional 24 Maret 2025 21:26
HIGHLIGHT
- 5 Pemain Gratis yang Bisa Diboyong Arsenal di Musi...
- 3 Pemain yang Bisa Dikorbankan MU untuk Dapatkan J...
- AC Milan Incar Pelatih Italia, Ini 7 Kandidatnya
- 8 Manajer yang Belum Pernah Dikalahkan Mikel Artet...
- 7 Manajer yang Berhasil Bangkit dari Keterpurukan
- 5 Mantan Bomber Tajam MU yang Jadi Pelatih, Adakah...
- Paul Pogba Comeback: 5 Klub yang Bisa Jadi Pelabuh...