
Iannone yang start dari posisi kedelapan, berjuang keras nyaris sepanjang balapan untuk meraih posisi terdepan. Pada pertengahan balap, ia pun berhasil mengejar Jorge Lorenzo yang ada di posisi keempat. Sayangnya, pada lap ke-17 ia bersenggolan dengan Lorenzo di tikungan ke-10.
The Maniac berusaha menyalip Lorenzo di tikungan tajam ke kiri tersebut, namun bagian depan Desmosedici GP miliknya menabrak bagian belakang YZR-M1 milik Lorenzo. Keduanya pun terjatuh dan sama-sama gagal finis.
Usai balap, Race Direction atau Badan Pengawas Balap MotoGP menjatuhkan hukuman start terbuncit untuk Iannone di Assen. "Pada lap ke-17, Iannone berusaha melakukan manuver menyalip pada Lorenzo, namun keduanya bersenggolan dan terjatuh dari balapan. Sebagai hasilnya, Race Direction menjatuhkan penalti kepada Iannone, di mana ia akan start di grid terbuncit di Assen, seri MotoGP selanjutnya," demikian yang dilansir MotoGP.com.
Hasil ini pun merupakan keempat kalinya Iannone gagal finis, setelah Qatar, Argentina dan Prancis. Kini Iannone berada di peringkat ke-10 pada klasemen pebalap dengan 41 poin, hanya tertinggal dua poin dari sang tandem, Andrea Dovizioso di peringkat kesembilan. [initial]
Advertisement
LATEST UPDATE
-
Tim Nasional 20 Maret 2025 08:03
-
Tim Nasional 20 Maret 2025 07:57
-
Tim Nasional 20 Maret 2025 07:49
-
Piala Eropa 20 Maret 2025 07:46
-
Tim Nasional 20 Maret 2025 07:40
-
Tim Nasional 20 Maret 2025 07:31
HIGHLIGHT
- 5 Pemain Gratisan yang Bisa Direkrut Manchester Un...
- Di Mana Mereka Sekarang? 4 Pemain 17 Tahun yang Pe...
- 7 Eks Pemain Real Madrid yang Bersinar di Tempat L...
- 10 Opsi Striker untuk Man United: Solusi Ruben Amo...
- 5 Pemain yang Pernah Membela PSG dan Liverpool
- 7 Mantan Rekan Setim Cristiano Ronaldo yang Pernah...
- Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Diminta Pau...