
Bola.net - - Manajer Tim Ducati Corse, Davide Tardozzi menyatakan bahwa sang test rider sekaligus brand ambassador, Casey Stoner tak pernah benar-benar tertarik menerima tawaran fasilitas wildcard untuk turun balapan di MotoGP musim ini. Hal ini ia sampaikan kepada Speedweek.
Sejak kembali ke Ducati awal tahun ini, Stoner memang lebih jauh terlibat dalam proses pengembangan Desmosedici, dan kerap digosipkan turun balapan di Austria dan Australia. Ia bahkan sempat diminta untuk menggantikan Andrea Iannone yang cedera di Jepang, namun ia menolak semua tawaran.
"Saya punya hubungan yang sangat baik dengan Casey sepanjang 2016, dan keputusannya sama sekali tak mengejutkan saya. Tentu saya masih ingin melihatnya balapan di MotoGP. Jika Casey mau, dia pasti bisa ikut memperebutkan podium," ujar Tardozzi.
Mantan manajer tim Ducati WorldSBK ini pun mengaku pihaknya akan memberikan respon positif kepada Stoner andai rider Australia berusia 31 tahun ini mau kembali turun balapan.
"Jika Casey tertarik sejak awal, maka kami akan memberikan jawaban yang positif dan mendukung rencananya. Namun kenyataannya ia tak pernah sungguh-sungguh punya ketertarikan untuk melakukannya," pungkas Tardozzi.
Advertisement
LATEST UPDATE
-
Amerika Latin 22 Maret 2025 03:30
-
Piala Dunia 21 Maret 2025 23:59
-
Asia 21 Maret 2025 23:58
-
Liga Inggris 21 Maret 2025 23:55
-
Piala Eropa 21 Maret 2025 23:46
-
Liga Inggris 21 Maret 2025 23:21
MOST VIEWED
- Lempar Pujian Selangit Usai MotoGP Argentina, Gigi Dall'Igna Sebut Marc Marquez Pembalap Cerdas
- Jadwal Siaran Langsung Formula 1 China 2025 di Vidio, 21-23 Maret 2025
- Eks Bos Petronas Yamaha Sebut MotoGP Berubah dari 'Ducati Cup' Jadi 'Marquez Championship'
- Gigi Dall'Igna Soal Gosip Marc Marquez Tolak 100 Juta Euro dari Honda: Dia Ingin Menang, Uang Bukan Masalah
HIGHLIGHT
- 5 Pemain Gratisan yang Bisa Direkrut Manchester Un...
- Di Mana Mereka Sekarang? 4 Pemain 17 Tahun yang Pe...
- 7 Eks Pemain Real Madrid yang Bersinar di Tempat L...
- 10 Opsi Striker untuk Man United: Solusi Ruben Amo...
- 5 Pemain yang Pernah Membela PSG dan Liverpool
- 7 Mantan Rekan Setim Cristiano Ronaldo yang Pernah...
- Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Diminta Pau...